Share
Kado Natal untuk Anak Laki-laki Anda Berdasarkan Kepribadiannya
Larasati Oetomo
09 December 2019

Dapat dipastikan bahwa memilih hadiah untuk pasangan lebih mudah dibandingkan dengan memilih hadiah untuk anak kita, terutama anak laki-laki yang sudah beranjak dewasa. Bukankah mereka agak sulit untuk ditebak?


Jika saja kita bisa menemukan satu hadiah yang tepat untuk anak laki-laki, dapat dipastikan kita akan mendapatkan penghargaaan “Ibu Terbaik Tahun Ini”. Lain halnya dengan anak perempuan, mereka sedikit lebih santai menerima hadiah kecil ataupun perhatian dari ibu mereka.
Namun, dengan mengenali anak laki-laki kita sebagai bagian dari Gen Y atau yang lebih sering disebut sebagai millennials (anak yang lahir dari awal tahun 1980-an hingga pertengahan 1990-an), memilih kado menjadi lebih mudah. Yang diperlukan hanya 3 kata kunci: budaya, nostalgia, dan gaya hidup. Anda hanya perlu menyesuaikan dengan kepribadian anak laki-laki Anda.


Tak Lekang oleh Waktu



Bagaimana vinyl dan kaset menemukan jalan mereka untuk kembali populer? Hal ini disebabkan karena anak muda yang menggemari budaya pop yang terjadi di zaman sebelum mereka tumbuh besar. Mereka yang berjiwa seni dan menyenangi nostalgia tidak akan tidak berbahagia ketika dibelikan set vinyl musik kesukaan mereka.


“Hanya anak Generasi 90-an yang mengingat…”



Kita pernah memberikannya ketika mereka masih kecil, mengapa tidak memberikannya sekali lagi? Mereka terlalu terpikat pada hobi dan mainan masa kecil seperti Gameboy, Tamagochi atau Batman. Satu set Star Wars Lego (atau karakter animasi lainnya) adalah pilihan yang sempurna bagi mereka yang imajinatif dan menyukai tantangan dalam bentuk permainan.


Ibu Tahu yang Terbaik



Bagi mereka, kesehatan adalah suatu bentuk gaya hidup. Untuk menemani rutinitas berolahraga, jam tangan pintar seperti Fitbit Ionic tidak hanya tampak cantik, namun juga sangat fungsional dalam memonitor aktivitas fisik.