Sukses digelar, Whisky Live Jakarta 2025 hadirkan ratusan whisky premium dari berbagai belahan dunia, edukasi mendalam, dan pengalaman eksklusif di jantung kota Jakarta.
Setelah tujuh tahun, Jakarta akhirnya kembali menjadi tuan rumah bagi Whisky Live. Digelar pada 1–2 Februari 2025 di Four Seasons Hotel Jakarta, ajang ini sukses menghadirkan pengalaman eksklusif yang penuh eksplorasi rasa dan edukasi, menampilkan ekshibisi menarik dari berbagai brand whisky ternama, baik internasional maupun lokal.
Sebagai bagian dari festival whisky internasional yang telah sukses diadakan di 32 kota besar seperti Paris, London, Manila, dan Singapura, edisi Whisky Live Jakarta 2025 mengusung tema "Whisky for Everyone", membuka pintu bagi siapa saja yang ingin menikmati dan memahami dunia whisky lebih dalam.
Lebih dari 200 jenis whisky dari seluruh dunia dipamerkan, memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk memahami, mencicipi, dan merayakan cita rasa minuman legendaris ini. Tak hanya itu, ajang ini juga mempertemukan para pencinta whisky, kolektor, hingga profesional industri dalam berbagai pengalaman menarik, termasuk:
- Whisky Tasting, dimana ratusan jenis whisky premium, termasuk rilisan langka dan eksklusif dapat dicicipi langsung.
- Masterclasses, sesi edukasi mendalam yang dipandu oleh pakar whisky dan brand ambassador untuk menjelaskan teknik mencicipi, proses pembuatan dan kisah unik di balik label whisky ternama.
- Brand Exhibitions, yang menampilkan booth dari brand whisky kelas dunia seperti Glenfiddich, The Glenlivet, Jura, Tamnavulin, dan masih banyak lagi.
- Networking Opportunities, kesempatan untuk bertemu sesama penggemar whisky, profesional industri, hingga pakar ternama dalam suasana yang hangat dan inklusif.
Selain sesi utama, diskusi seputar tren dan inovasi whisky turut menjadi daya tarik tersendiri, memperkaya perspektif pengunjung tentang masa depan industri ini. Tokoh-tokoh penting seperti Ainsley Mann, perwakilan Scotland Trade Envoy to Indonesia, serta Hideo Yamaoka, pakar whisky internasional, turut hadir untuk meramaikan Whisky Live Jakarta 2025 dengan wawasan mengenai perkembangan whisky di pasar global dan relevansinya di Indonesia.
Agung Sentosa, Director of Whisky Live Indonesia, menyampaikan, “Kami ingin menghadirkan sebuah pengalaman yang tidak hanya merayakan whisky sebagai sebuah produk, tetapi juga sebagai budaya yang menghubungkan orang-orang dari berbagai latar belakang. Whisky Live Jakarta 2025 adalah wadah untuk berbagi, belajar, dan menemukan hal baru tentang whisky.”
Andrew Sutiono, Technical Adviser Whisky Live Indonesia, menambahkan, “Whisky Live Jakarta 2025 bukan hanya soal mencicipi whisky. Ini adalah tentang perjalanan mengenal lebih dalam sejarah, tradisi, dan inovasi yang membentuk dunia whisky hari ini.” Andrew juga menekankan bahwa acara ini dirancang untuk menciptakan kenangan bagi setiap pengunjung, baik yang baru pertama kali mencoba whisky maupun mereka yang sudah menjadi penikmat setia.
Dua hari penuh eksplorasi rasa, wawasan mendalam, dan pertemuan dengan para ahli telah menjadikan Whisky Live Jakarta 2025 lebih dari sekadar festival. Setiap momen menghadirkan pengalaman unik bagi para pengunjung, menjadikan acara ini sebagai destinasi utama bagi pencinta whisky. Tak bisa dipungkiri, Whisky Live Jakarta 2025 benar-benar sebuah perayaan dunia whisky yang tak terlupakan.