Aktif menyuarakan anti golput di sosial media, Selena Gomez menghubungi teman baiknya, aktor Timothée Chalamet via Instagram Live saat Pemilu.
Dalam Instagram Live yang diunggah Gomez Minggu lalu (25/10), tampak aktor Timothée Chalamet sedang mengantri untuk memberikan suara di New York untuk pemilihan umum Amerika Serikat. Chalamet terlihat memberitakan keadaan di depan Madison Square Garden sambil menyapa pelantun lagu Lose You To Love Me tersebut.
Sang aktor Little Women memperlihatkan antrian panjang di depan tempat pemungutan suara dan merasa bangga melihat kesadaran warga Amerika Serikat akan pentingnya pemilu. Chalamet juga mengungkapkan mengapa dirinya memilih untuk memberikan suara secara langsung. “Untuk menghindari kecurangan ataupun kesalahan sistem di pemilu online, cara ini adalah yang terbaik,” jelasnya di dalam video livestream Gomez.
.@SelenaGomez and @RealChalamet went live on Instagram to talk about the importance of voting in the 2020 US election. ???? pic.twitter.com/Di9jeI4pKT
— Pop Crave (@PopCrave) October 24, 2020
Selama livestream, terlihat Chalamet memuji usaha Gomez dalam menyuarakan gerakan anti golput, terutama bagi anak muda Amerika Serikat. Aktor berusia 24 tahun itu menyampaikan kekagumannya akan keberanian penyanyi kolaborator Blackpink tersebut yang disambut positif oleh netizen. Gomez sendiri sudah menunaikan tugasnya sebagai warga negara dan mempostingnya di Instagram.
Gomez dan Chalamet sendiri pernah bekerjasama di film garapan sutradara terkenal, Woody Allen, A Rainy Day In New York. Meski berstatus teman baik, keduanya pernah digosipkan menjalin hubungan spesial setelah Chalamet tertangkap kamera berduaan dengan mantan kekasih Justin Bieber tersebut di lokasi syuting.