Share
MUFFEST 2020 Kampanyekan Tema Keberlanjutan dalam Fesyen Muslim
Annisa Laksmintari
02 March 2020

Indonesia Fashion Chamber (IFC) dan Dyandra Promosindo dengan bangga mempersembahkan Muslim Fashion Festival 2020 (MUFFEST) di Jakarta Convention Center pada 20-23 Februari 2020.


Tema untuk MUFFEST tahun ini adalah 'Fashionable People for Sustainable Planet'. Acara yang digelar selama empat hari ini menampilkan 400 peserta pameran, 117 desainer lokal dalam pagelaran busana, talkshow, seminar, dan kompetisi fesyen.



Antusiasme dari konsumen sangat luar biasa. Hal tersebut tercemin pada data angka pengunjung yang terkumpul. Terdapat total 54.671 pengunjung; sebuah peningkatan dari jumlah pengunjung tahun lalu. Transaksi ritel mencapai Rp43,7 miliar, belum termasuk B2B dalam bentuk pre-order.

Salah satu yang menarik dari MUFFEST adalah Indonesia Trend Forecasting. Dengan meningkatnya kesadaran akan kelestarian lingkungan, kelompok pembentuk tren dibagi menjadi beberapa kategori seperti penting, spiritual, eksplorasi, dan eksploitasi; masing-masing dengan tema khas mereka sendiri.

MUFFEST juga mempersembahkan selebgram dari St. Louis, AS, Summer Albarcha. Summer tampil memukau pada panggung talkshow ‘Stay in ‘Faith’shion’ bersama Dewi Sandra dan Mega Iskanti.

Upacara Penutupan MUFFEST memamerkan peragaan busana khusus oleh Hannie Hananto berjudul 'Generasi Micin', terinspirasi oleh gaya Gen Z yang 'tidak bisa hidup' tanpa internet kesayangan mereka.



Dengan kesuksesan dan popularitas MUFFEST, tidak diragukan lagi bahwa permintaan akan modest fashion sedang tinggi-tingginya. Lancarnya acara ini membawa negara Indonesia satu langkah lebih dekat untuk mencapai target sebagai kiblat modest fashion di dunia.

Foto DYANDRA PROMOSINDO