Share
Mengenal Karmic Relationship Berikut Ciri-Ciri dan Cara Melepaskannya
Irma Luthfiya
26 March 2022

Naik-turun hubungan tentu menjadi hal yang sering terjadi, namun jika terjadi terus menerus bisa jadi hubungan Anda termasuk kedalam Karmic Relationship.


Karmic Relationship merupakan sebuah situasi di mana dalam hubungan Anda sering terjadi konflik, namun Anda tetap ingin mempertahankannya. Ini merupakan kondisi yang rumit dalam suatu hubungan karena rasa sakit dan gairah bercampur menjadi satu. Hubungan dengan situasi seperti ini sering kali memberikan dan menanamkan sebuah pelajaran.

Ciri – Ciri Karmic Relationship

1. Ketergantungan Dengan Pasangan

Ketergantungan ini menyerupai hubungan yang kondependen di mana Anda juga merasa “kecanduan” atau “bergantung” pada suatu hubungan, sehingga sulit untuk memutuskan atau mengakhirinya.

2. Banyak Terjadi Konflik dan Drama

Memang pada dasarnya tidak ada hubungan yang sepenuhnya bisa berjalan mulus. Akan tetapi, dalam hubungan karmic relationship, hubungan akan terus dihadapkan dengan kekacauan secara terus-menerus.

3. Siklus Hubungan Yang Selalu Naik-Turun

Keadaan naik-turun dalam suatu hubungan memang sering terjadi, namun dalam karmic relationship hal ini menjadi sebuah lingkaran yang terus terjadi seperti roller coaster. Ketika hubungan sedang baik-baik saja, tanpa disadari dalam beberapa saat bisa saja terjadi konflik yang menimbulkan pertikaian dan akan kembali normal dalam beberapa waktu setelahnya. Hal tersebut bisa terjadi terus menerus dengan selang waktu pendek.

4. Mengeluarkan Sisi Negatif

Sifat ekstrem dari roller coaster hubungan ini juga secara tidak langsung akan mendorong hal-hal buruk dalam diri Anda keluar. Ketika berada dekat dengan pasangan, Anda mungkin berubah menjadi seseorang yang bahkan Anda sendiri tidak mengenalnya, atau bahkan tidak suka. Inilah salah satu tanda jelas dari karmic relationship.

5. Takut Menyesal Jika Hubungan Berakhir

Anda mungkin akan tetap mempertahankan pasangan Anda terlepas dari semua hal yang terjadi karena merasa koneksi Anda sangat kuat dan takut dengan kenyataan untuk hidup tanpa pasangan Anda.

Cara Mengakhiri Karmic Relationship

“They are not here for our happiness and never work out, no matter how much effort you put in. That in itself is a lesson to learn as well.”

Roller coaster karmic relationship mungkin menarik, namun ketika Anda merasa sudah ingin pergi, tentu tidak semudah itu. Melepaskan hubungan apa pun pasti akan sulit. Namun, perlu bagi Anda untuk meyakinkan diri dengan memikirkan masa depan dan fokus dengan kebahagian diri sendiri.

Jika Anda merasa sulit untuk menemukan jalan keluar, mungkin ada baiknya berbicara dengan konselor hubungan atau mendapatkan bantuan eksternal dari orang-orang di sekitar Anda.