Share
Mengenal Olahraga Kardio dan Segudang Manfaatnya untuk Kesehatan
Dewi Anggriani Siregar
29 May 2024

Ada banyak jenis olahraga yang baik untuk kesehatan. Kardio adalah salah satunya.


Kardio merupakan salah satu jenis olahraga yang dapat memicu detak jantung dan memompa darah lebih cepat di dalam tubuh dengan intensitas yang sedang hingga tinggi akibat gerakan berulang. Oleh karena itu, olahraga ini sangat baik untuk membantu menurunkan berat badan dan mengontrol kadar gula darah serta lemak di dalam tubuh. Namun tidak hanya itu, kardio memiliki segudang manfaat lain yang baik untuk tubuh apabila dilakukan secara rutin.

CARDIO

Meningkatkan Kualitas Tidur

Bagi Anda yang seringkali mengalami insomnia, melakukan olahraga kardio tampaknya harus menjadi salah satu rutinitas harian baru Anda. Dilansir dari berbagai sumber, studi mengatakan bahwa olahraga kardio dapat membantu memperbaiki kualitas tidur Anda di malam hari dan mengurangi rasa kantuk di siang hari.

Mengurangi Stres

Jika Anda tengah mengalami masa-masa sulit dengan segudang pikiran menumpuk yang mengakibatkan stress. Sebaiknya Anda mempertimbangkan untuk mulai berolahraga kardio. Dengan intensitas yang tinggi dan memicu detak jantung lebih cepat, tubuh akan mengeluarkan banyak keringat saat kardio, hal ini kemudian akan membantu untuk melepaskan homon endorfin pada tubuh yang mampu memperbaiki suasana hati dan mengurangi stres.

Meningkatkan Sistem Imun

Olahraga kardio juga mampu membantu meningkatkan sistem imun pada tubuh dan merangsang produksi antibody yakni immunoglobulin yang akan membantu menghasilkan sel-sel kekebalan pada tubuh dan melawan kuman, virus, serta bakteri penyebab penyakit.

Menjaga Kesehatan Jantung

Manfaat lain dari berolahraga kardio tentunya adalah menjaga kesehatan jantung dengan menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik sehingga mencegah penyumbatan pembuluh darah dan mampu menjaga kesehatan jantung.