Share
Melihat Tampilan Strawberry Terbesar di Dunia versi Guinness World Record
Novita Angelina
02 April 2022

Beberapa waktu lalu publik dikejutkan dengan tampilan buah strawberry raksasa yang didaulat sebagai buah strawberry terbesar di dunia.


Seorang petani asal Israel yang bernama Chahi Ariel telah berhasil menanam stroberi terberat di dunia. Hal tersebut diakui oleh Guinness World Records. Buah stroberi yang tidak biasa ini berukuran 289 gram (10 ons) atau sekitar lima kali berat rata-rata buah strawberry biasa. Selain itu, stroberi ini ternyata memiliki panjang 18 sentimeter (7 inci) dengan lingkar buah sebesar 34 sentimeter (13 inci).

Ketika melihat penampakan buah stroberi tersebut tubuh di perkebunan milik keluarganya sejak tahun sebelumnya, sang petani Ariel merasa bahwa buah stroberi ini merupakan salah satu buah stroberi terbesar di dunia. Ia berusaha mengkonfirmasi rekor itu kepada Guinness World Records sambil menyimpan stroberi raksasa di dalam freezer sebagai bukti, sebelum akhirnya Guinness World Records menyetujui hal tersebut.

Tentu beberapa dari Anda penasaran bagaimana bisa menumbuhkan buah stroberi hingga menjadi sebesar itu. Menurut penjelasan dari ahlinya, cuaca dingin yang tidak biasa pada awal 2021 memperlambat proses pematangan stroberi sehingga memungkinkan buah tersebut bertambah berat.

Sebelum ini, rekor stroberi terberat dipegang oleh seorang petani Jepang yang berhasil menemukan stroberi seberat 250 gram dalam panennya pada tahun 2015.