Bak Negeri Dongeng, Inilah Keindahan Tempat Wisata di Albania
Travel08 June 2022By Clara Enocensia

Albania memiliki kawasan wisata yang sangat indah. Keindahan yang luar biasa inilah yang menjadikan Albania menjadi salah satu destinasi wajib di benua Eropa.
Albania merupakan sebuah negara kecil yang hanya memiliki luas 11 mil persegi dengan total populasi sekitar 3 juta orang. Meskipun terbilang negara kecil, Albania terkenal sebagai negara dengan keindahan alam yang luar biasa dan kultur budaya yang masih dipegang teguh.
Mari simak destinasi wisata terbaik di Albania.
1. Riviera Albania
Objek wisata Riviera Albania sangat menakjubkan dengan pantai panjang berkerikil dan air lautnya yang biru kehijauan. Dihiasi pula oleh gereja-gereja kecil Ortodoks, jalanan berbatu dan hamparan bunga. Anda dapat mengunjungi spot-spot populer seperti Dhërmi, Pantai Drymades, Vuno, Qeparo, dan kota tepi laut Himara.
2. Dardha
Dardha adalah desa kecil yang indah dan dikenal sebagai area ski paling terkenal di Albania. Penggemar olah raga ski wajib mengunjungi Dardha di musim dingin.
3. Dajti
Mempunyai ketinggian 1.613 meter di atas permukaan laut, Dajti merupakan sebuah gunung dan taman nasional yang berlokasi di Tirana.Untuk mencapai puncak gunung ini memang tak harus susah payah.
Pengunjung bisa menaiki kereta gantung dengan jalur sepanjang 4,7 kilometer, menjadi yang terpanjang di kawasan Balkan. Kereta gantung tersebut menyuguhkan pemandangan taman nasional Dajti secara 360 derajat dari ketinggian.
4. Berat
Kota ini memiliki julukan Kota Seribu Jendela. Berat adalah salah satu kota tertua di Albania. Berat juga bagian dari situs Warisan Dunia UNESCO sejak 2008. Tidak hanya karena keindahannya, tetapi juga karena kota ini merupakan contoh dari toleransi beragama.
Menemukan Sukacita dalam Sebuah Gigitan Kue MENA
Rasa yang senantiasa mengingatkan Anda pada rumah, sebuah resep yang selalu bergema melalui generasi. Aroma sedap olahan kue dari dapur...
Chef Renatta Moeloek Berkolaborasi bersama Prochiz Cheddar Royale untuk Menciptakan Menu Masakan Spe
Prochiz berkolaborasi dengan Chef Renatta Moeloek dalam menciptakan menu masakan spesial yang disajikan pada acara Royale Dining. Sepe...
Ternyata 5 Jenis teh Herbal Berikut Ini Memiliki Segudang Manfaat
Teh adalah adalah satu jenis minuman yang digemari banyak orang. Selain karena rasa dan aromanya yang nikmat, teh juga memiliki segudang man...
Aneka Dessert Khas Negeri Tirai Bambu yang Lezat dan Populer
Luas dataran China menyimpan beragam kekayaan, inilah aneka dessert khas China yang memiliki rasa dan cara penyajian yang menarik. Chin...