Share
5 Desain Sepatu Unik Tampil di Paris Fashion Week dan New York Fashion Week
Rambu Moara
25 September 2021

Fashion Week adalah acara industri mode dimana brand fashion memperagakan sejumlah koleksi sebagai prediksi tren yang akan datang. Jelas, acara ini tidak lepas dari desain indah dan unik atas setiap pakaian yang dirancang, termasuk beberapa sepatu berikut.


Diadakan dua kali setahun, pertunjukan Fashion Week adalah kunci bagi tren mode di musim yang akan datang. Di setiap negara pasti memiliki satu acara Fashion Week yang dilaksanakan di kota besar, seperti Chinese Fashion Week, Seoul Fashion Week, ataupun Jakarta Fashion Week. Di sana, brand ternama negara tersebut akan meluncurkan koleksi terbaik mereka. Namun, brand fashion ternama dunia biasanya akan menampilkan rancangan mode ke publik di beberapa kota fashion seperti New York, London, Milan dan Paris.

Setiap desain mode yang dihasilkan perancang memiliki keunikan tersendiri yang mendukung musim saat diluncurkannya koleksi mereka, baik itu dari segi desain hingga warna yang dipakai, seperti beberapa sepatu berikut yang punya bentuk unik tidak seperti sepatu biasanya. Untuk itu, HighEnd akan tunjukan lima desain unik sepatu yang pernah ditampilkan di Paris Fashion Week dan New York Fashion Week bagi Anda.

Paris Fashion Week Fall Collection 2014

Pada koleksi fall 2014, desainer Iris Van Herpen mengeluarkan koleksi sepatu berdesain unik yang dipadukan dengan beberapa gaun hitam. Bentuk sepatu ini seperti platform wedges tanpa heels dan diberi aksen ‘shield’ yang membuat sepatu ini nampak seperti boots dari depan. Mengusung tema ‘Biopiracy’, Herpen yang berkolaborasi dengan arsitek Philip Beesley memberi sentuhan seni 3D pada sepatu maupun gaunnya agar terlihat unik.

Paris Fashion Week Spring Collection 2016

Jika tadi Herpen memberikan bentuk 3D pada karyanya, kali ini Maison Margiela menambah aksen unik seperti potongan es batu bundar di ujung tumit kitten heels dengan t-strap-nya. Sepatu ini juga diberi warna silver agar menyerupai bentuk es yang asli. Untuk menyeimbangkannya, label ini memadukan sepatu tadi dengan kaus kaki putih atau biru dengan aksen bunga clover.

Paris Fashion Week Spring Collection 2019

Sepatu berikut tidak kalah unik dengan dua sepatu sebelumnya. Brand Otto Linger menunjukan desain sepatu yang ‘melilit’ di kaki. Meski desain pada tengah telapak bolong, sepatu ini memiliki bantalan empuk di tumit dan ujung kaki sehingga tidak akan terasa sakit saat digunakan.

New York Fashion Week Fall Collection 2017

Next, ada koleksi Fall Eckhaus Latta yang ditampilkan di New York Fashion Week 2017. Mirip dengan sepatu sebelumnya, tengah telapak ugg mule heels ini bolong. Dengan bentuk dan warna coklat kayu pada alas sekaligus heels-nya, membuat sepatu ini semakin terlihat unik.

Terakhir ada sepatu boots dari koleksi Fall Thom Browne. Sepatu ini terbilang unik karena sisi atas boots terlipat keluar dan membentuk kerah kemeja. Pada punggung boots juga diberikan aksen ‘kancing’ agar semakin mirip dengan bentuk kemeja. Pada heels-nya diberi dua belah pisau seperti sepatu ice skating agar seimbang saat berjalan di runway.