Share
Mengusung Konsep “Different Better,” BFT Thamrin Resmi Dibuka Dengan Teknologi BFT³ Heart Rate
Friska Putri Aryananta
11 November 2024

BFT Thamrin memperkenalkan program pelatihan dengan teknologi BFT³ Heart Rate, yang membantu anggota menjaga intensitas latihan dan mencapai hasil kebugaran dengan lebih terukur.


Di tengah kesibukan Jakarta yang serba cepat, olahraga kini bukan lagi sekadar pilihan, tetapi sudah menjadi kebutuhan. BFT (Body Fit Training) Thamrin resmi dibuka pada 1 November 2024 di Chubb Square Thamrin Nine, dan menjadi studio kebugaran pertama BFT di Indonesia. Konsep yang diusung, lebih dari sekadar pusat latihan.

“BFT Thamrin lebih dari sekadar studio kebugaran – ini adalah sebuah komunitas,” ujar Cameron Falloon, pendiri BFT Global. Dengan filosofi “Different. Better,” BFT dirancang untuk membantu anggota mendorong batas kemampuan mereka melalui pendekatan latihan yang terarah dan terukur.

BFT³ Heart Rate

BFT Thamrin memiliki 14 program pelatihan, yang dikembangkan oleh para profesional kebugaran ternama dan cocok untuk semua tingkat kebugaran. Program ini juga menggunakan teknologi BFT³ Heart Rate, yang dirancang untuk memastikan anggota tetap berada di zona detak jantung yang tepat. Teknologi ini membantu memaksimalkan hasil yang diinginkan dan membuat setiap sesi lebih terukur. Selain itu, adanya tantangan eksklusif seperti 8 Weeks Challenge dan Benchmark juga membantu anggota untuk tetap termotivasi mencapai goals mereka.

BFTBFTBFT

BFT hadir lebih dari 320 lokasi di seluruh dunia. Acara peresmian BFT Thamrin berlangsung meriah dan ramai dihadiri oleh berbagai influencer dan perwakilan dari berbagai media yang turut meliput konsep kebugaran inovatif ini. Valerie Tifanka dan Nawroz Yusofi juga turut hadir berpartisipasi dalam sesi latihan langsung dan menggunakan fasilitas studio.

Cameron Falloon menegaskan, “Kami sangat senang bisa membuka klub kami di Jakarta dan menawarkan pengalaman kebugaran yang memberdayakan anggota kami untuk melampaui batas kemampuan mereka dan mencapai hasil terbaik. Dengan BFT, anggota kami akan merasa tertantang, termotivasi, dan menjadi bagian dari sesuatu yang benar-benar istimewa.”