Share
Wisata Alam Paling Memesona di Magelang, Tenangkan Jiwa dan Pikiran
Clara Enocensia
19 April 2022

Pegunungan indah, aliran sungai unik, hingga air terjun yang menyejukkan, inilah destinasi wisata alam terpopuler Magelang.


Destinasi wisata Magelang menawarkan berbagai keindahan alam dan suasanya. Banyak orang mengira wisata alam Magelang hanya identik dengan Candi Borobudur saja.

Padahal, dengan bentang alam yang luar biasa, Magelang memiliki banyak sekali tempat wisata alam yang bisa dikunjungi, mulai dari pegunungan indah, aliran sungai unik, hingga air terjun yang menyejukkan. Berikut rekomendasi tempat wisata alam paling populer di Magelang.

1. Air Terjun Kedung Kayang

Salah satu tempat wisata alam dengan panorama yang indah adalah Kedung Kayang. Air terjun ini memiliki sebuah spot favorit bagi Anda yang hobi fotografi. Terletak di Jalan Ketep Pass Wonolelo, Ketep, Sawangan, Magelang, Anda akan disuguhkan dengan pemandangan air terjun yang memesona.

2. Nepal Van Java

Nepal Van Java merupakan salah satu wisata alam yang tengah hits. Tempat wisata ini menyuguhkan pemandangan menakjubkan dari rumah-rumah penduduk yang bertumpuk seperti di lereng Gunung Everest, Nepal.

Daya tarik utamanya adalah panorama menakjubkan dari gunung dan ladang dengan hawa udara sejuk. Penduduk lokal juga sangat ramah terhadap wisatawan.

3. Gardu Pandang Silancur

Termasuk tempat wisata baru, Gardu Pandang Silancur yang dibuka sekitar pertengahan tahun 2017 ini langsung menjadi primadona. Tempat wisata ini menawarkan panorama alam luar biasa dengan latar Gunung Sumbing.

Udara di sini sangat sejuk dan menyegarkan, keindahan Gardu Pandang Silancur semakin memukau saat matahari terbit dan tenggelam. Tersedia pula berbagai destinasi kuliner dan wahana permainan untuk anak-anak