Share
Will Joseph Cook, Musisi Inggris Pemilik Lagu Viral “Be Around Me”
Jodie Suherman
24 February 2021

Will Joseph Cook jadi musisi yang juga menjadi tenar berkat popularitas platform TikTok. Lagunya yang berjudul "Be Around Me" meledak di TikTok akhir tahun lalu dan sudah dipakai di lebih dari 1,1 juta konten TikTok.


Will Joseph Cook adalah salah satu bintang paling brilian dari Inggris saat ini. Di umurnya yang masih 23 tahun, Will mengembangkan bakat menulis yang serba multi-dimensional dari umur 14 tahun.

Lagu terbarunya "Be Around Me" telah di-stream lebih dari 20 juta kali, meledak di TikTok akhir tahun lalu. Selain itu, hasil kolaborasi dengan sineas, aktor, dan YouTuber Bertie Gilbert untuk music video versi orisinilnya juga telah ditonton lebih dari 3,5 juta kali di YouTube.

Pada Februari 2021 ini Will Joseph Cook berkolaborasi dengan penyanyi bedroom pop Chloe Moriondo di versi terbaru “Be Around Me”. Lagunya sendiri menceritakan tentang suatu momen di mana kita nyaris jatuh hati dengan seseorang, suatu titik di mana kita terbelah antara harus tetap bersembunyi di belakang tembok atau meruntuhkannya.

Vokal Will dan Chloe dengan manis bersatu padu dalam nyanyian yang penuh cumbu terhadap satu sama lain sepanjang lagu. Kolaborasi dan pertemuan antara Will dan Chloe yang terjadi secara virtual dirangkum dengan sempurna melalui video musik versi terbaru lagu tersebut.

Tentang kolaborasinya, Will mengatakan, “Aku pertama kali menemukan musik Chloe setelah ia menggunakan lagu Be Around Me di konten TikTok-nya, luar biasa rasanya kami akhirnya dapat berkolaborasi. Rekaman pertama yang Chloe kirim sangat mengagumkan, ia langsung mendapatkan tone yang pas”.

Lebih lanjut Will merasa perjalanannya dengan lagu ini sangat fantastis, dan ternyata lagu ini sangat cocok dinyanyikan secara duet. Kolaborasi antar benua Will dan Chloe, yang sama sekali tidak pernah bertemu secara langsung, bisa sangat menarik menurut. Will pun berharap kolaborasi ini dapat menginspirasi banyak musisi di luar sana bahwa jarak tak menghentikan kita untuk berkolaborasi.

“Be Around Me” diambil dari album kedua Will ‘Something To Feel Good About’, sebuah album tentang pencarian jawaban-jawaban dari banyak pertanyaan yang muncul saat kita bertransisi dari masa remaja menjadi orang dewasa, diwarnai dengan melodi pop khas Will yang penuh dengan rasa.

Dirilis secara independen melalui label musik Will, Bad Hotel, album ‘Something To Feel Good About’ telah meraih banyak kesuksesan, khususnya lewat lagu “Be Around Me” yang merupakan lagu tersukses Will sepanjang karirnya, didukung oleh kecintaan jutaan pendengarnya dari berbagai belahan bumi terhadap melodi-melodi adiktif Will dan karya-karyanya yang jujur.