Share
Tulus, Ruth Sahanaya, Nowela dan Sederet Artis Indonesia Meriahkan Pembukaan PON XX Papua
Novita Angelina
02 October 2021

Opening Ceremony PON XX Papua 2021 berlangsung semarak dengan dimeriahkan oleh sejumlah penyanyi dan seniman kebanggaan Indonesia. Tulus, Ruth Sahanaya dan beberapa penyanyi asal Papua ikut mengisi acara pada malam hari itu.


Pekan Olahraga Nasional atau PON tahun ini secara spesial diselenggarakan di Papua mulai tanggal 2 hingga 15 Oktober 2021. Para atlet dari seluruh Indonesia bertanding memperebutkan medali dan menjadi kebanggaan daerah asal mereka masing-masing.

Acara ini secara resmi dibuka oleh Presiden Joko Widodo di Stadion Utama Lukas Enembe. Sejumlah artis Indonesia ikut hadir dan mengisi acara pembukaan PON XX Papua 2021, seperti Tulus, Ruth Sahanaya, Nowela dan sejumlah artis lainnya. Acara ini juga dimeriahkan oleh arak-arak penari yang mengenakan pakaian adat yang melambangkan setiap suku yang ada di Papua serta tidak ketinggalan lambang khas Papua yaitu Cendrawasih, Kasuari, dan Kakatua. Raffi Ahmad juga ditunjuk menjadi salah satu MC di acara pembukaan PON Papua tahun ini.

Acara pertama dibuka dengan penampilan apik dari tiga penyanyi asal Papua, Edo Kondologit, Michael J, dan Nowela membawakan lagu yang berjudul ‘Aku Papua’. Mereka tampil lengkap dengan pakaian adat Papua. Setelah itu acara dilanjutkan dengan pawai kontingen dari 34 provinsi di Indonesia. Selain itu tidak ketinggalan penyanyi Lea Simanjuntak berduet dengan Joanita Chatarine, salah seorang penyanyi asal Papua membawakan lagu Indonesia Pusaka.

Yang tidak kalah menarik, salah satu diva legendaris Indonesia, Ruth Sahanaya berduet dengan Tulus ikut menyemarakkan acara pembukaan PON XX Papua 2021 dengan membawakan lagu “Rumah Kita” ciptaan Ian Antono. Sederet penyanyi Papua, seperti Albert Fakdawer dan grup band Papua Original ikut menyanyikan lagu ini bersama dengan Ruth Sahanaya dan Tulus. Acara kemudian ditutup dengan pertunjukan kembang api yang spektakuler untuk menghibur semua tamu yang hadir sekaligus para masyarakat Papua sekitar.

Jika Anda ketinggalan untuk menonton tayangannya, Anda dapat menonton dalam channel YouTube PON XX PAPUA 2021.