Dari kesuksesannya di fashion runway, hingga Hollywood, dan bahkan dunia musik, Maxime Bouttier membuktikan bagaimana hasrat, semangat, dan mimpi menjadi kekuatan pendorong yang sempurna untuk membuka seluruh potensi kreatif yang ada di dalam diri.
Ketika Anda melihat Maxime Bouttier, Anda mungkin melihat seorang pemuda yang menjalani kehidupan terbaiknya. Dan Anda tidak salah. Sebagai seorang artis kreatif dengan bakat yang beragam, Maxime selalu mencari cara baru untuk mengalirkan passion atau hasratnya ke dalam pekerjaannya, bereksperimen dengan hal-hal yang ia cintai sambil bersenang-senang melakukannya. Dalam setiap proyek yang ia kerjakan, jelas terlihat bahwa Maxime tidak pernah berhenti mencari kegembiraan dalam pekerjaannya, dan semangat inilah yang benar-benar membedakannya dari figur lain di industri ini.
Saat ini, fokus Maxime tertuju pada petualangan baru yang mengasyikkan, yaitu memperluas cakrawala kreatifnya ke dunia musik lewat keterlibatannya sebagai anggota band "No Persona". Pada September 2023, mereka merilis single pertama berjudul "Believe TV", yang sepenuhnya ditulis oleh Maxime, dan sekarang sedang melakukan tur konser untuk menunjukkan musik mereka kepada dunia. Namun penting untuk dicatat bahwa bagi Maxime dan No Persona, musik bukanlah tentang kesuksesan komersial, melainkan lebih sebagai passion project. Dalam kata-kata Maxime sendiri, "Saya hanya ingin merilisnya karena ini adalah ekspresi saya."
Perjalanan Maxime sebagai seorang artis tidak mengikuti satu jalur saja. Ia memang telah membuktikan dirinya sebagai musisi yang hebat, tetapi mari kita mengingat kembali hal utama yang membuatnya dikenal secara luas. Hal ini tidak lain adalah akting, pekerjaan yang telah Maxime tekuni sejak 2011. Selama satu dekade terakhir, karir Maxime sebagai seorang aktor telah menyaksikan evolusi yang luar biasa. Berawal dari web series, acara televisi, dan film Indonesia, ia akhirnya menorehkan namanya dalam sejarah Hollywood setelah beradu akting dengan aktor legendaris Julia Roberts dan George Clooney dalam film box office, “Ticket to Paradise” pada tahun 2022. Maxime mengungkapkan bahwa ia sangat bersyukur bisa mendapatkan kesempatan emas ini, mengatakan, “Saya merasa sangat beruntung. Saya menyukai keduanya di film-film 'Ocean's’ dan fakta bahwa saya bisa membintangi film bersama keduanya adalah mimpi yang saya tidak pernah berpikir akan menjadi kenyataan.”
Terlepas dari pencapaiannya yang luar biasa, aktor muda ini masih haus untuk sesuatu yang lebih, mengakui bahwa Hollywood bukanlah tujuan akhirnya. Maxime ingin menjajaki peluang internasional dan mengambil peran-peran yang lebih menantang yang berada di luar zona nyamannya. “Saya ingin membuka pasar internasional untuk diri saya sendiri karena ‘Ticket to Paradise’ sebenarnya baru membuka pintunya sedikit saja. Saya tahu ini bisa menjadi tantangan yang sulit dengan persaingan yang lebih banyak, namun saya ingin sedikit lebih berani,” ungkapnya.
Kesuksesan Maxime tentunya bukan hanya tentang dirinya sendiri. Ia bersinar sebagai sumber inspirasi bagi para aktor muda, bukti dari kesetiaan kepada passion, dan pengingat bahwa mengejar impian akan membuahkan hasil, membawa Anda pada kehidupan yang memuaskan. Maxime mempunyai visi masa depan yang cerah bagi industri hiburan Indonesia dalam lingkup global, dengan keyakinan bahwa film-film karya Indonesia akan iakui secara internasional dalam lima tahun ke depan. Ia juga memiliki nasihat kepada para calon pelaku seni, “Meskipun cukup rumit, segala macam peluang mulai terbuka di Asia Tenggara. Jadi ikuti saja arusnya, dan mungkin, mulailah belajar bahasa Inggris. Setiap orang mempunyai metodenya masing-masing dan tidak ada patokan pasti yang harus diikuti. Percaya saja pada diri sendiri dan ikuti kata hati Anda.”
Sebagai seorang aktor, model, dan musisi ulung, Maxime Bouttier membuktikan bagaimana hasrat dapat membawa Anda terbang tinggi hingga bisa meraih mimpi. Dalam kisah Maxime yang inspiratif, baik ketika ia berjalan di atas runway, mengambil peran dalam film, atau bernyanyi dengan semangat di atas panggung, kita menemukan contoh cemerlang tentang apa artinya menjadi sosok Alpha di dunia hiburan, yang secara konsisten mendorong batasan ekspresi artistik mereka hingga bisa mengukir warisan yang tidak akan pernah sirna di industri ini.
PHOTO by Febi Ramdhan
STYLING by Bung Bung Mangaraja
MAKEUP AND HAIRDO by Rianda Prasetyo
OUTFIT by Prada and Marc Jacobs
LOCATION Park Hyatt Jakarta