Share
Tawarkan Furniture Eksterior Bergaya Modern-Minimalis, LUAR Ajak Masyarakat Eksplorasi Area Outdoor
Maria Patricia
31 October 2022

Peluncuran produk LUAR memberikan daya tarik dan nuansa baru di industri furnitur tanah air. Furnitur yang fokus untuk wilayah outdoor inipun menarik perhatian HighEnd.


Bertempat di The Hampton Garden, The Langham Hotel, LUAR sukses menyulap area outdoor hotel menjadi tempat yang super cozy.

LUAR menawarkan furniture eksterior bergaya modern-minimalis yang sangat kaya akan perbendaharaan koleksi mulai dari sofa taman, kursi taman, lampu, aksesoris meja makan, outdoor cooking, hingga parasol. LUAR hadir sebagai furniture eksterior untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang beragam akan perangkat furniture di area luar ruangan dengan desain yang extraordinary, fun, energetic, and unexpected“ ujar DJ Mear selaku Director of Marketing and Product Development.

Furniture eksterior LUAR didatangkan dari enam jenama ternama di dunia yaitu, Plust (Italia), Fermob (Perancis), Tuuci (Amerika Serikat), Diabla (Spanyol), Qeeboo (Italia) dan Monolit (Indonesia), karena itu tak heran jika varian koleksi LUAR sangat banyak dengan rentang palet warna yang lebar. Di Indonesia yang memiliki iklim tropis sering kita temukan bahan kayu digunakan untuk furniture outdoor. Berbeda dengan LUAR, untuk materialnya menggunakan bahan polyurethane dan aluminium yang memiliki ketahanan tinggi terhadap cuaca terutama di daerah tropis dengan kelembaban tinggi.

Saya ikut bergembira atas kehadiran LUAR karena memiliki koleksi berkualitas prima dengan desain yang sangat variatif dan sejalan dengan tren furniture eksterior masa kini, sehingga memudahkan saya untuk memenuhi tuntutan selera pasar yang beragam’, ujar Amalya Hasibuan, seorang landscape designer sekaligus founder Eschol Green yang berkolaborasi untuk mempresentasikan koleksi LUAR.

Dengan seruannya “Let’s Go Outside”, LUAR mengajak masyarakat untuk bersenang-senang mengeksplorasi area luar ruangan. Anda dapat mengunjungi Showroom LUAR yang akan berlokasi di Indonesia Design District di Pantai Indah Kapuk dan display product secara lengkap yang akan buka di Maret 2023.