Share
Perhatikan Beberapa Kebiasaan Buruk yang Merusak Tubuh dan Pikiran Anda
Rambu Moara
18 October 2021

Gaya hidup modern memang lebih digemari karena segala sesuatu termasuk kebiasaan yang serba cepat dan instan. Tetapi, beberapa kebiasaan di gaya hidup modern dapat merusak tubuh dan pikiran.


Akhir-akhir ini, gaya hidup modern menjadi hal penting bagi banyak orang. Penerapan gaya hidup modern membantu penyelesaian pekerjaan secara efektif, efisien, dan instan. Ini karena salah satu faktor yang mempengaruhi gaya hidup modern ini adalah teknologi dan tren terkini.

Badan kesehatan dunia, WHO menyatakan dengan menerapkan gaya hidup modern tidak hanya mendatangkan kecepatan dan keefisienan pekerjaan, tetapi bisa juga mempengaruhi kesehatan fisik dan pikiran seseorang. Berikut kebiasaan buruk yang muncul dalam gaya hidup modern.

Diet Tanpa Prosedur

Memiliki tubuh proporsional adalah dambaan siapapun. Sering kali dalam gaya hidup modern, Anda berusaha mendapatkan bentuk tubuh yang diinginkan dengan melakukan diet tanpa prosedur dan konsultasi dengan ahli kesehatan. Alih-alih menurunkan berat badan dengan gizi yang tetap terpenuhi, Anda justru bisa merusak tubuh!

Meskipun diet, ada makanan dengan kandungan gizi tertentu yang diperlukan tubuh baik itu karbohidrat, protein, vitamin dan mineral. Jika melakukan konsultasi terlebih dahulu, Anda bisa diarahkan untuk melakukan olahraga tertentu setiap harinya dan mengonsumsi makanan dengan jumlah kalori terbatas yang disarankan. Dengan begitu, tubuh ideal Anda bisa didapatkan tanpa harus tersiksa.

Kurang Tidur

Salah satu kebiasaan buruk dari gaya hidup modern yang sangat buruk bagi tubuh adalah begadang! Ketika tidur, tubuh kita tetap bekerja memproduksi sitokin yang membantu tubuh terlindungi dari infeksi dan sakit lain. Ketika tidak tidur, maka tubuh tidak bisa memproduksi senyawa ini. Akibatnya tubuh menjadi rentan sakit. Selain itu, kurang tidur bisa mempengaruhi fungsi otak dalam mengingat sesuatu karena ada gangguan pada sistem kerja memori, baik jangka pendek dan panjang. Masalah kulit seperti jerawat di sekitar dahi juga bisa datang ketika Anda kurang tidur.

Jadwal Olahraga yang Buruk

Berolahraga memang penting karena membantu tubuh untuk membuang zat-zat yang penting yang dikeluarkan melalui keringat. Namun, akan lebih baik jika olahraga memiliki jadwal yang teratur, misalnya sehari sekali berolahraga atau sesuai dengan anjuran ahli kesehatan. Olahraga yang berlebihan ataupun kurang bisa merusak tubuh, seperti sulit tidur, radang pada pergelangan tulang, berat badan turun drastis, hingga gangguan menstruasi bagi wanita.

Jadwal olahraga yang kurang juga bisa mendatangkan masalah serius. Misalnya mudah kelelahan, kulit kering, kadar oksigen tidak stabil, hingga masalah kulit seperti jerawat yang meradang di wajah dan tubuh.

Jarang Minum Air Putih

Sudah banyak artikel kesehatan yang menganjurkan minum air mineral sebanyak 8 gelar atau setara dengan 2 liter dalam sehari. Meski air memiliki 0 kalori, ada banyak manfaat yang bisa didapatkan seperti meningkatkan laju metabolisme tubuh, meningkatkan kadar oksigen, menurunkan berat badan, bahkan memaksimalkan fungsi otak untuk mengingat. Bukankah lebih baik mengonsumsi air putih daripada minuman lain?

Kurang Mengontrol Diri Sendiri

Self-control adalah kemampuan seseorang untuk menghindari godaan dalam proses mencapai tujuan. Dalam gaya hidup modern, sering kali Anda kehilangan self-control, misalnya ingin menjadikan satu hari untuk cheating day lalu besoknya tidak berolahraga. Atau misalnya Anda tidak bisa mengontrol jumlah makanan manis yang seharusnya dikonsumsi dalam sehari.

Penting sekali untuk memiliki self-control yang baik karena bisa membuat pikiran lebih sejahtera dan membantu Anda menerapkan gaya hidup modern tanpa merusak tubuh. Banyak cara untuk memiliki self-control yang baik, yaitu dengan menghindari godaan, merencanakan setiap kegiatan Anda dalam sehari dan berusaha untuk menerapkannya, dan lakukan evaluasi di akhir hari agar bisa diperbaiki lagi kedepannya.