Share
Nikmat dan Menyegarkan, Inilah Manfaat Konsumsi Kelapa Muda saat Berbuka Puasa
Dewi Anggriani Siregar
28 March 2024

Saat bulan puasa, tubuh tentu memerlukan asupan cairan yang cukup dan kesegaran alami. Air kelapa bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk menjadi salah satu takjil yang nikmat sekaligus memiliki banyak manfaat.


Kelapa muda kerap menjadi salah satu hal yang paling dicari saat bulan Ramadan. Kesegaran alami dari kelapa muda membuat buah dengan kandungan air dan daging yang nikmat ini menjadi primadona untuk berbuka puasa. Namun tahukah Anda, bahwa buah kelapa tidak hanya memiliki cita rasa yang lezat dan melegakan dahaga, kelapa muda juga memiliki kandungan dan segudang manfaat yang baik untuk tubuh. Berikut adalah manfaat buah kelapa muda dilansir dari berbagai sumber.

COCONUT

Mencegah Dehidrasi

Manfaat utama dari buah kelapa muda tentu telah diketahui banyak orang adalah mampu mencegah dehidrasi. Buah kelapa memiliki kandungan elektrolit yang mampu menggantikan cairan tubuh yang hilang saat berpuasa.

Meningkatkan Sistem Imun

Daging buah kelapa diketahui memiliki kandungan senyawa mangan dan antioksidan yang dapat mengurangi peradangan dan membantu menjaga sistem kekebalan tubuh.

Melancarkan Pencernaan

Saat berpuasa, asupan makanan dan minuman yang kita konsumsi sangat penting untuk diperhatikan. Karena jika tidak, hal itu tentu akan berdampak kepada sistem pencernaan dan dapat menghalangi ibadah puasa Anda. Mengonsumsi buah kelapa saat berpuasa mampu membantu melancarkan pencernaan Anda. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin A, D, E dan K dan serta adanya bakteri baik yang mampu melindungi pencernaan.

Mengontrol Kadar Gula Darah

Dikutip dari Siloam Hospital, buah kelapa dapat menurunkan gula darah karena mengandung zat, seperti magnesium, potasium, mangan, vitamin C, dan L-arginin yang berkontribusi dalam meningkatkan sensitivitas insulin. Jika ingin mengonsumsi sesuatu yang manis dan menyegarkan namun khawatir akan lonjakan gula darah, air kelapa muda bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.