Sebagai salah satu model Calvin Klein, Mingyu SEVENTEEN terlihat menghadiri acara Calvin Klein di Paris.
Paris baru-baru ini menjadi sorotan dengan digelarnya acara pembukaan toko flagship global Calvin Klein. Acara yang berlangsung di 44 Avenue des Champs-Élysées bukan hanya memamerkan konsep desain terbarunya, Chalk, tetapi juga karena menghadirkan bintang K-pop, Mingyu dari SEVENTEEN.
MINGYU FOR CALVIN KLEIN IN PARIS (via nomannersmagazine)
— ???? (@gyumedia) June 14, 2024
???? https://t.co/JzYoSa5VyB#MINGYUxCalvinKlein #??_?????@CalvinKlein @pledis_17 pic.twitter.com/pnh2CtnT9y
Mingyu hadir dengan penampilan yang menawan, mengenakan blazer panjang yang dipadukan dengan t-shirt putih dan celana denim lengkap dengan belt. Rambutnya ditata dengan rapi namun beberapa helai dibiarkan terjatuh, memberikan sentuhan natural yang membuatnya semakin mempesona. Penampilan modis Mingyu tentunya mencuri perhatian di acara tersebut.
when in Paris. Greta Lee and Mingyu celebrate the new global flagship store opening at 44 Avenue des Champs-Élysées. pic.twitter.com/m3iYHEqWf4
— calvinklein (@CalvinKlein) June 14, 2024
Dalam acara tersebut, Mingyu terlihat berbaur dengan sejumlah tamu-tamu lain, termasuk aktris Greta Lee, penyanyi internasional Maluma, dan Global Brand President Calvin Klein, Eva Serrano.
Anggota grup Kpop SEVENTEEN ini telah ditunjuk sebagai model baru Calvin Klein bersama NewJeans pada bulan Februari lalu.
mingyu with maluma for calvin klein!#MINGYUxCalvinKlein #??_?????@CalvinKlein @pledis_17 pic.twitter.com/fQw0CchBb0
— ???? (@gyumedia) June 13, 2024
Sementara itu, pembukaan toko flagship Calvin Klein ini memperkenalkan konsep desain baru, Chalk, yang dirancang untuk memberikan pengalaman berbelanja yang lebih mendalam dan menarik bagi para pengunjung. Dengan desain interior yang modern dan estetika minimalis, toko ini menawarkan pengalaman belanja yang tidak hanya modis tetapi juga futuristik.