Florist merupakan salah satu di antara sekian banyak lini bisnis yang tidak akan lekang oleh waktu. Pasalnya, bunga merupakan salah satu media terbaik untuk mengungkapkan perasaan dalam setiap momen istimewa.
Berangkat dari hal tersebut, Mia Harsono selaku founder dari Mia Fleurs & Co berkomitmen untuk membantu para konsumen menyampaikan pesan dan makna mendalam melalui bunga serta memberikan pelayanan party planner terbaik. Mia Fleurs & Co berawal dari hobi dan ketidaksengajaan Mia tatkala mendekor pesta ulang tahun buah hatinya pada tahun 2015 silam. Tidak disangka, mahakaryanya itu mendapat respon positif dari para tamu dan kerabat terdekat. Demain yang tinggi akan kebutuhan masyarakat terhadap bunga inilah yang pada akhirnya membuat Mia yakin untuk terjun dan menggeluti bisnis di bidang florist and decoration serta membangun kembali party planner miliknya yang sempat terhenti selama pandemi COVID-19.
Mia Fleurs & Co dapat menyuplai berbagai social event seperti valentine, pesta ulang tahun, engagement, pernikahan, karangan, buket bunga, hampers and gift serta berbagai event penting lainnya. Mia Fleurs & Co juga membuka workshop class bagi Anda yang tertarik untuk mempelajari flowers arrangement. Workshop ini terbuka untuk umum setiap minggunya dengan harga yang variatif sesuai tingkat kesulitan, dimulai dari harga 500 ribu per orang hingga ke workshop yang bersifat private dengan coaching one by one. Nantinya, peserta bebas memilih jenis workshop yang diinginkan seperti soft flower, hand bouquet, snack bouquet, fresh and dried flower hingga vas arrangement. Peserta juga akan mendapat sertifikat dari workshop class ini sebagai bekal untuk memulai usaha florist masing-masing.
Memiliki pengalaman yang cukup mumpuni di bidangnya tidak serta merta membuat Mia berhenti belajar. Alih-alih menjadi ajang persaingan, industri florist baginya merupakan tempat belajar dan berbagi berbagai macam ilmu dengan para pelaku bisnis lainnya. Menurutnya, hal terpenting yang harus dilakukan untuk dapat bertahan di industri ini adalah terus berinovasi dan mempelajari hal baru serta mencari referensi dari berbagai sumber.
"Jangan pernah berhenti untuk belajar. Seperti yang kita tau bahwa bunga dan dekor adalah dua hal yang berhubungan erat. Saya pun mempelajari tentang bunga hingga ke Korea sebelum pada akhirnya berani untuk memulai usaha florist ini." ungkapnya.
Mia pun mengakui bahwa perkembangan teknologi digital dengan kemajuan dan perubahannya yang pesat membawa dampak yang positif untuk banyak industri, salah satunya adalah florist. Digital pemasaran yang kian berkembang memudahkan para pelaku bisnis untuk dapat mengenalkan produk mereka serta menjangkau customer yang lebih luas. Oleh karena itu, penggunaan media sosial juga menjadi salah satu hal yang terus dimaksimalkan oleh Mia Fleurs & Co beserta team.
"Mia Fleurs & Co bersama team terus berinovasi dan melihat perkembangan tren saat ini. Misalnya akhir-akhir classic round bucket rose sangat digandrungi, dari situ kita variasikan dengan kertas-kertas hologram dan ornamen lain seperti manik-manik dan hiasan lain. Di sini kita juga menggunakan flower spray yang bisa membuat bunga berubah warna sehingga lebih menarik minat pelanggan." tutupnya.
Mia Fleurs & Co
Alamat: Ruko Pisa Grande Blok F NO 22, Gading Serpong, Tangerang.
WhatsApp: +62 815 1601459
IG: @mia.fleursandco
TikTok: @miafleursandco
Photos: Isnu Dwimartono