Share
Hyundai Creta, SUV Sporty dengan Fitur Canggih Disambut Antusias oleh Para Pecinta Otomotif
Clara Enocensia
30 January 2022

Menyusuri keindahan pulau Bali bersama Hyundai Creta yang memiliki fitur canggih dari teknologi Smart Sense.


PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menggelar sesi test drive SUV terbaru mereka, Creta, di Bali bersama para jurnalis. HMID menyiapkan 40 unit Hyundai Creta Prime, tipe tertinggi pada model ini, di acara tersebut. SUV sporty ini dibekali dengan mesin Smartstream 1.497 cc dengan 16 katup dan 4-silinder.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 113,4 tk pada putaran mesin 6.300 rpm. Sedangkan torsi maksimumnya dapat mencapai 144,1 Nm pada putaran mesin 4.500 rpm. Mesin pada Hyundai Creta dipadukan dengan sistem transmisi otomatis Intelligent Variable Transmission (IVT).

Peserta test drive merasakan langsung pengalaman berkendara dengan SUV terbaru Hyundai dari Bandara Ngurah Rai menuju Mana Uluwatu Resto yang berjarak sekitar 30 km. Hyundai memperkenalkan berbagai fitur unggulan dari Creta, diantaranya adalah Hyundai BlueLink yang memungkinkan pemilik selalu terkoneksi dengan Creta melalui smartphone di manapun ia berada.

Tak hanya itu, Creta memiliki teknologi SmartSense seperti, Fitur Lane Following Asist dan Lane Keeping Assist (LFA & LKA) yang memungkinkan kendaraan berjalan tetap pada lajurnya dan memberikan peringatan saat pengemudi pindah lajur tanpa lampu sein.

Hyundai Creta mampu melaju dengan baik di permukaan jalan menanjak yang licin. Berkat adanya fitur kontrol traksi serta Hill-Start Assist Control, juga Brake Hold Assist yang menahan kendaraan tanpa perlu menginjak rem.

Hyundai Creta resmi debut di Indonesia pada November 2021, SUV tersebut mendapatkan respons yang sangat baik dengan total pemesanan sebanyak 1.700 unit. Mobil dengan eksterior sporty ini nyaman untuk dikendarai, terlebih bagi pengemudi wanita.

Berbagai fitur mewah yang kerap hadir di mobil-mobil mewah, dimiliki oleh Creta. Mulai dari jok berventilasi di bagian depan, ambient mood lamp, hingga wireless smartphone charger, termasuk glove box yang berfungsi sebagai pendingin untuk menyimpan minuman agar tetap segar selama perjalanan jauh.