Share
Mengunjungi Barcelona, Kota dengan Sejuta Daya Tarik
Hamidah Khansa Sabila
26 November 2022

Mengulik Barcelona, kota indah di Spanyol dengan berbagai destinasi wisatanya yang dapat Anda kunjungi.


Barcelona, sebuah kota di Spanyol, adalah salah satu kota yang paling sering dikunjungi turis. Diperkirakan sebanyak 27 juta turis datang mengunjungi Barcelona tiap tahunnya.

Udara dan suasana kota yang nyaman, makanan lokal yang menggugah selera, pemandangan yang indah, dan warisan budaya yang kaya membuat Barcelona menjadi kota yang gemar dikunjungi oleh wisatawan tiap tahunnya.

Jika anda berniat untuk berkunjung, berikut rekomendasi tempat-tempat yang dapat dikunjungi selama anda berada di Barcelona.

Gaudi Park (Park Güell)

Terkenal karena mozaiknya, Park Güell adalah tujuan wisatawan lainnya yang sering dikunjungi. Taman dengan luas 15 hektar ini terkenal karena salamander yang ada di taman yang menjadi daya atraksi di taman yang indah dan unik ini.



Picasso Museum

Museum yang menampilkan karya-karya hasil Pablo Picasso ini memiliki lebih dari 4,300 karyanya sejak tahun 1890 hingga 1957 di dalamnya. Karya-karya seperti First Communion (1896) dan Science and Charity (1897) dapat ditemukan di museum ini. Terdapat juga pameran foto tentang kehidupan Pablo Picasso yang dapat ditemui di museum ini.



Sagrada Familia

Gereja Sagrada Familia adalah atraksi wisata yang bisa disebut paling terkenal di kalangan wisatawan. Gereja megah rancangan Antoni Gaudi ini masih dibangun, dan nantinya akan memiliki 18 menara yang dapat dikunjungi. Terdapat juga museum Sagrada Familia yang terletak di bawah gereja.