Share
Mengenal Istilah Emotional Numbness, Kondisi Saat Seseorang Merasa Mati Rasa Secara Emosional
Dewi Anggriani Siregar
31 May 2022

Setiap orang tentu pernah mengalami masa-masa sulit dan berat. Ada yang memilih untuk menyembunyikan emosi tersebut atau bahkan melampiaskannya terhadap seseorang atau sesuatu hal.


Namun, seseorang ternyata dapat mengalami kondisi di mana dirinya tidak mampu menuangkan dan mengungkapkan emosi yang ia rasakan, atau mati rasa secara emosional. Kondisi seperti ini biasa disebut dengan emotional numbness. Ketika mengalami kondisi ini, biasanya kita akan lebih sensitif dan merasa kesepian bahkan merasa enggan untuk melanjutkan hidup dan akhirnya memilih untuk menyendiri dan merasa terisolasi.

Emotional numbness ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti obat-obatan, stres berat, peristiwa traumatis, stres berat, atau gangguan mental lainnya. Jangan panik, jika Anda atau keluarga atau kerabat terdekat Anda mengalami emotional numbness ini, ada beberapa hal yang dapat dilakukan, di antaranya adalah segera mencari seseorang yang Anda percaya untuk mendengarkan segala keluh kesah Anda. Support system adalah salah satu cara terbaik untuk mengungkapkan setiap perasaan atau emosi yang kita rasakan. Menjaga pola hidup sehat dan berolahraga juga sangat penting untuk menyegarkan pikiran Anda.

Anda juga bisa melakukan teknik grounding. Grounding merupakan salah satu teknik mindfullness yang biasa dilakukan untuk melatih emosi dan membantu mengurangi kecemasan serta lebih fokus. Berikut beberapa langkau melakukan teknik grounding dikutip dari Alodokter.

1. Lakukan latihan pernapasan dengan mengambil napas dalam, merasakan udara yang mengalir, dan embuskan secara perlahan. Lakukan sampai kamu merasa lebih tenang.

2. Setelah lebih tenang, sentuh benda yang ada di sekitarmu, misalnya buku, pena, atau bangku, kemudian rasakan teksturnya, suhunya, atau beratnya.

3. Perhatikan warna benda-benda di sekitarmu. Cobalah temukan dan sebutkan lima benda berwarna biru, hijau, atau merah yang ada di dekatmu.

4. Pegang sepotong es batu di tanganmu. Rasakan bagaimana ketika es tersebut meleleh. Cobalah untuk menyebutkan sensasinya.

5. Putar lagu favorit dan dengarkan dengan sungguh-sungguh.