Perbaikan diri dapat dilakukan untuk menggali potensi diri hingga mengembangkan kualitas dan aspek diri. Lantas, bagaimana cara melakukan perbaikan diri atau self-improvement dengan baik?
Untuk mencapai versi diri anda yang terbaik, banyak hal yang dapat dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut. Perbaikan diri atau self-improvement adalah salah satunya. Dengan perbaikan diri, anda dapat mengembangkan aspek-aspek diri anda yang anda kira masih kurang.
Menggali potensi yang lebih dalam, mengembangkan kualitas dan aspek diri, mengembangkan keahlian diri yang kita miliki merupakan beberapa hal yang dapat didapat melalui perbaikan diri.
Lantas, bagaimana cara melakukan perbaikan diri atau self improvement yang baik? Dilansir dari Berkeley Well-Being Institute, berikut adalah beberapa cara yang dapat diikuti agar anda dapat memperbaiki diri menjadi lebih baik.
Memiliki Mindset Berkembang
Dalam melakukan perbaikan diri, memiliki mindset untuk berkembang adalah hal yang krusial. Dengannya, anda dapat merefleksikan hal-hal atau skill yang anda miliki dan dapat dikembangkan. Mindset berkembang ini dapat dengan mudah membantu anda mencapai tujuan yang anda inginkan.
Menggunakan Teknologi dengan Bijak
Tidak dipungkiri bahwa, dalam generasi ini, hampir semua hal dilakukan secara digital sehingga mengharuskan kita untuk tetap online di setiap saat. Namun, terlalu banyak menggunakan teknologi seperti smartphone anda dapat memberikan efek negatif terhadap diri anda. Maka dari itu, mulailah gunakan smartphone dengan lebih bijak agar anda tidak terdampak oleh efek negatif tersebut.
Membuat Jurnal Harian
Jurnal dapat membantu anda melihat apa saja yang anda sudah lakukan dan ingnin lakukan. Dengan adanya jurnal, anda dapat melakukan refleksi diri dengan lebih mudah. Anda dapat menuliskan tujuan anda hari itu dan apa yang akan anda lakukan untuk mencapainya. Jika anda gagal, anda dapat menuliskan alasan mengapa hal tersebut gagal dan refleksi agar tidak terjadi masalah yang sama kedepannya.