Share
Lengkap dan Indah, Pameran Wedding Ini Bantu Wujudkan Pernikahan Impian Setiap Calon Pengantin!
Regina Olivia Arismunandar
05 May 2025

Wedding marketplace ternama, Bridestory, kembali menghadirkan Bridestory Market di 2025.


Bridestory Market kembali digelar pada 1—4 Mei di Hall 9—10 Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD. Seperti pada pameran sebelumnya, Bridestory Market menghadirkan beragam paket pernikahan dengan promo dan diskon menarik dari 400+ booth vendor pernikahan. Bridestory Market menghadirkan beragam kategori untuk perlengkapan pernikahan mulai dari venue, dekorasi, wedding organizer, perhiasan, undangan, katering, gaun, jas, kue, photobooth, hingga souvenir.

Bridestory Market

“Senang rasanya bisa kembali menyambut para calon pengantin dan juga rekan-rekan vendor pernikahan di pameran Bridestory Market yang kedua di tahun ini. Harapan kami untuk acara ini, semoga pengunjung dapat menemukan inspirasi dan solusi, serta pilihan vendor yang semakin beragam untuk mempermudah proses perencanaan pernikahan mereka. Juga untuk para vendor yang berpartisipasi, semoga acara ini dapat menjadi wadah untuk menampilkan kreasi dan karya-karya terbaik, serta membantu mereka mengembangkan bisnis di industri pernikahan. Kami juga berharap acara ini dapat menyambung kesuksesan Bridestory Market di bulan Februari lalu,” ungkap Ayunda Wardhani, selaku CEO Bridestory.

Bridestory Market 3

Dari ratusan booth vendor pernikahan yang berpartisipasi, calon pengantin dapat menemukan booth dari vendor-vendor pernikahan ternama yang selalu menjadi mitra Bridestory dalam misinya memajukan industri pernikahan tanah air, seperti Lotus Design, Adelle Jewellery, Vera Kebaya, LeNovelle Cake, AYANA, The Ritz-Carlton, MORDEN, Luxe Voir Enterprise, Imagenic, Wong Hang Tailor, Grand Hyatt, SAS Designs, dan masih banyak lagi.

Bridestory Market 5

Selain booth vendor pernikahan, salah satu atraksi utama yang menarik perhatian pengunjung di Bridestory Market adalah deretan puluhan booth F&B yang menarik dan variatif di area Market Museum di mana calon pengantin beserta keluarga dan kerabat dapat menghabiskan waktu dengan menikmati aneka makanan dan minuman lezat serta melepas lelah sejenak sebelum kembali melanjutkan pencarian produk dan jasa untuk memenuhi kebutuhan pernikahan mereka.

Bridestory Market 4

Sebagai sponsor utama, BCA menghadirkan beragam hadiah, keuntungan, dan penawaran eksklusif. Bridestory Market resmi dibuka dari tanggal 1 hingga 4 Mei 2025 di Hall 9—10 ICE BSD.

Bridestory Market 2