Kabar bahagia datang dari pecinta band musik indie asal Indonesia, Payung Teduh.
Pasalnya, setelah menyudahi hubungan dari band yang terbangun sejak 10 tahun lamanya itu, Mohammad Istiqamah Djamad alias Is Pusakata kembali bergabung dan berkarya bersama anggota Payung Teduh yang lain.
Kabar terkait kembalinya Is ini disampaikan secara langsung oleh dirinya melalui postingan di media sosial Instagram-nya. Dalam unggahannya tersebut Is memperlihatkan foto ia dan ketiga personel-nya.
Meski telah membesarkan namanya, kembalinya Is Pusakata dan Payung Teduh kini dengan nama baru yakni, Parade Hujan, dengan formasi Is (vokal dan gitar), Comi (bass), Ivan Penwyn (trumpet, gitar lele), dan Ale Saksakame (bass).
Meski begitu, penggemar dan pendengar setia Pyung Teduh tidak perlu khawatir karena Parade Hujan akan tetap membawakan lagu-lagu dari Payung Teduh dan siap mengeluarkan karya-karya terbarunya.
Diketahui bahwa nama Parade Hujan dipilih sebab hujan dipercaya selalu mampu menurunkan keberkahan, begitupun juga mereka harapkan terhadap band yang baru berganti nama ini akan tetap konsisten dalam menghadirkan karya-karya yang ditunggu oleh banyak orang.