Share
Intip Tren Makeup Idol Lashes Korea, Kecantikan Minimalis yang Memukau
Shela Dhamayanti
22 April 2022

Tren makeup idol lashes ini merupakan teknik riasan mata yang mencoba menyatukan maskara dengan cara menggumpalkannya secara hati-hati. Teknik ini menggemparkan para K-Pop fans yang selalu terinspirasi dari teknik makeup para K-Pop idol dan aktris Korea.


Teknik idol lashes ini membutuhkan kesabaran dan kemampuan tertentu untuk dapat memberikan efek bulu mata lebih tebal. Tren kecantikan Korea ini memberi kesan penampilan lebih alami tanpa menggunakan beauty effect agar terlihat lebih menarik.

Bulu mata yang panjang dan tebal dapat memancarkan kecantikan alami. Namun, perlu diperhatikan saat menggunakan maskara untuk bulu mata bagian bawah, lebih hati-hati untuk menyatukan helai bulu mata dengan pinset dan tunggu hingga mengering.

Trik Membuat Thin Idol Lashes ala Korea

Mayoritas perempuan di Korea Selatan menyukai hal-hal yang minimalis. Tren ini tentunya sudah banyak diterapkan oleh banyak idol Korea, mulai dari BLACKPINK, Twice, Taeyeon SNSD, dan aktris seperti Suzy dan masih banyak lagi.

Cara mengaplikasikan teknik Thin Idol Lashes ini cukup mudah, yaitu:

  1. Siapkan stik kayu, maskara, dan penjepit bulu mata. Setelah itu jepit bulu mata terlebih dahulu untuk menaikkan volume tiap helainya.
  2. Kemudian, oleskan tiap helai bulu mata dengan maskara.
  3. Bakar stik kayu hingga terasa hangat dan tempelkan pada bagian akar hingga ujung bulu mata secara perlahan dengan gerakan ke arah atas.
  4. Lakukan proses ini secara berulang sesuai bentuk yang diinginkan, bulu mata Anda akan terlihat lentik secara natural dan memberi kesan fresh.

BACA JUGA: Bahaya, Hindari Menggunakan Sheet Mask Hingga Ketiduran Karena Dapat Timbulkan Masalah Kulit