Share
IDWF 2020: Millennial Banyak Minati Pernikahan Tradisional
Jodie Suherman
24 January 2020

Penyelenggaraan pameran Indonesia Dream Wedding Festival (IDWF) 2020 berlangsung selama 3 hari sejak tanggal 17 – 19 Januari 2020, menyajikan vendor-vendor kebutuhan pernikahan terbaik dan terpercaya.


Tahun ini, IDWF 2020 dimeriahkan oleh calon pasangan pengantin millennial yang akan melangsungkan pernikahannya dalam waktu dekat. Dengan tema Authenticity, IDWF 2020 mampu menjadi fasilitator untuk menunjang kebutuhan calon pengantin dengan vendor yang terkait dengan pernikahan baik secara internasional ataupun adat tradisional yang ternyata masih banyak diminati pasangan muda di Indonesia.

Danny Iskandar selaku Decoration Expert Des Iskandar mengatakan, “untuk pernikahan tradisional saat ini banyak calon pengantin yang tidak mematok konsep pernikahannya dari orang tua, tetapi lebih ke diri dia sendiri dan orang ingin mencari jati diri mereka,” jelasnya.



Pada hari penutupan (19/1), ragam vendor catering ramai dikunjungi. Calon pengantin datang dan bisa mencicipi sajian yang dihidangkan serta berkesempatan mendapatkan hadiah langsung selama bertransaksi di pameran ini.

Tidak hanya vendor catering, peserta pameran dari ragam vendor lainnya juga memberikan hadiah langsung maupun diundi kepada pengunjung yang melakukan transaksi. Ragam hadiah yang diberikan sangat menarik, mulai dari logam mulia, paket bulan madu, hingga kendaraan bermotor.



IDWF 2020 sendiri ditutup dengan pengundian grand prize yang akan dilaksanakan pada area selasar Assembly Hall, Jakarta Convention Center. Hadiah-hadiah yang dibagikan kepada para pengunjung yang beruntung antara lain Grand Prize 1 (satu) unit Suzuki IGNIS GX AT, 3 (tiga) pasang cincin pernikahan dari Frank & Co., 5 (lima) unit LG LED TV 43 inch.