Setelah dua tahun bersama, pasangan ikonis pop princess dan rockstar Italia ini resmi bertunangan dan siap melangkah ke babak baru dalam kisah cinta mereka.
Tahun baru dibuka dengan berita penuh cinta dari dunia musik. Dove Cameron dan Damiano David mengumumkan pertunangan mereka setelah dua tahun bersama. Pasangan musik ini membagikan kabar istimewa tersebut melalui unggahan Instagram pada Sabtu, 3 Januari, menandai babak baru dalam perjalanan cinta mereka yang selama ini dikenal cukup private.

Dalam foto-foto yang dibagikan, Dove Cameron tampak memamerkan cincin tunangannya saat berpose mesra bersama sang vokalis Måneskin di sebuah pesta. Ia menuliskan, “My favourite part of being alive. Happy new year,” sementara Damiano memilih kata-kata sederhana namun romantis, “It will be a beautiful year.” Lamaran ini berlangsung secara intim selama libur Natal dan baru diumumkan ke publik setelah pergantian tahun.

Tak hanya momennya, cincin pertunangan Dove juga menjadi sorotan. Damiano memilih berlian berbentuk kotak dengan sentuhan halo cluster yang mengelilingi batu utama hingga ke bagian band, menciptakan siluet klasik yang elegan, bold, dan penuh karakter—sebuah refleksi manis dari hubungan mereka.
Sejak awal, Dove dan Damiano memilih menjaga hubungan mereka dengan cukup tertutup, meski kehadiran publik tak pernah benar-benar bisa dihindari. Dove Cameron dikenal sebagai aktris dan penyanyi asal Amerika Serikat yang mengawali kariernya di Disney Channel, sebelum berkembang menjadi sosok multitalenta di film, serial, dan musik. Di sisi lain, Damiano David adalah frontman band rock Italia Måneskin, yang meraih ketenaran internasional setelah memenangkan Eurovision Song Contest 2021 lewat lagu ikonis “Zitti e buoni”.

Spekulasi soal pertunangan keduanya mulai mencuat sejak Oktober lalu, ketika Dove terlihat mengenakan cincin berkilau di jari manisnya saat berjalan bersama Damiano di Sydney, Australia. Tak lama setelahnya, pasangan ini juga merayakan dua tahun kebersamaan mereka. Dove menandai momen tersebut lewat unggahan Instagram yang emosional. “The best two years of my life,” tulisnya, menutupnya dengan kalimat manis, “buon anniversario amore mio.”

Benih kisah cinta mereka mulai tumbuh pada September 2023, ketika Dove terlihat menghadiri salah satu penampilan Damiano. Namun, awal perkenalan mereka sejatinya bermula di VMAs 2022. Dalam wawancaranya bersama Cosmopolitan pada Juni 2024, Dove mengungkap bahwa saat itu mereka hanya sempat bertemu singkat karena berada di kategori penghargaan yang sama. Hubungan tersebut kemudian berkembang perlahan, termasuk lewat rencana kolaborasi musik yang kembali mempertemukan mereka di studio.
Pertemuan kembali di VMAs 2023 menjadi momen penentu, ketika keduanya hadir dengan kesiapan emosional yang berbeda. Dove menggambarkan awal kisah cinta mereka sebagai proses yang berjalan perlahan dan penuh kehati-hatian, dipenuhi percakapan mendalam sebelum perasaan benar-benar tumbuh. “Kami berdua membawa luka dari masa lalu,” ujarnya. “Semua terasa sangat pelan, sampai akhirnya muncul momen, ‘Oke, sekarang kita pegangan tangan?’”

Damiano pun tak ragu mengungkapkan betapa berarti hubungan ini baginya. Dalam sebuah wawancara radio pada Maret lalu, ia menyebut hubungannya dengan Dove sebagai yang paling sehat yang pernah ia jalani. Ia merasa akhirnya mampu menyeimbangkan karier, keluarga, pertemanan, dan kehidupan personal tanpa harus saling bertabrakan.
Kini, setelah dua tahun perjalanan penuh cinta dan pertumbuhan, Dove Cameron dan Damiano David bersiap melangkah ke babak baru sebagai pasangan suami istri. Dari Disney darling hingga Italian rockstar, kisah cinta ini terasa seperti dongeng modern dan tampaknya, 2026 memang akan menjadi tahun yang indah bagi mereka.





