Dikenal akan gayanya yang selalu modis dan indah, seperti gaun pasir ikonis yang ia kenakan pada Met Gala, Tyla dipilih untuk menjadi duta merek terbaru dari Pandora.
Penyanyi pemenang penghargaan Grammy, Tyla, kini resmi bergabung bersama Pandora. Sebagai sosok yang mampu melintas genre dengan penampilan panggung yang menawan, rumah perhiasan ternama itu telah memilih pelantun “Water” sebagai brand ambassador terbarunya.
Tyla dan Pandora berkolaborasi untuk meluncurkan koleksi perhiasan “Pandora Styled by Tyla” yang menampilkan charm ikonis dari retailer global tersebut. Koleksi tersebut juga merupakan kurasi desain yang mencerminkan perjalanan, inspirasi, dan dedikasi Tyla.
“Bermitra dengan Pandora merupakan sesuatu yang sangat menyenangkan” ujar Tyla. Sang musisi asal Afrika Selatan juga menyampaikan bahwa kolaborasinya dengan merek mewah tersebut memiliki memori indah yang sentimental.
“Saya selalu merasa perhiasan sangat asyik untuk dikombinasikan karena Anda dapat menciptakan karya perhiasan yang unik. Hal ini sangat meningatkan saya dengan rumah karena ibu saya selalu membuat perhiasan. Batu kelahiran pada charms juga mengingatkan saya dengan manik-manik yang saya punya di rumah. Ibu kami sering memberikan wadah besar berisi manik-manik sehingga saya dan saudari perempuan saya dapat seharian membuat gelang persahabatan. Kini, Tygers (penggemar Tyla) bisa mempunyai gelang persahabatan matching dengan saya.”
Sebagai perayaan kisah yang kaya dan seni kreatif, “Pandora Styled by Tyla” mampu menangkap pencapaian perjalanan dari momen kehidupan paling tidak terlupakan melalui kekuatan ekspresif dari perhiasan, menginspirasi generasi baru untuk menerima kisah unik mereka dalam eskpresi personal.