Share
Beberapa Manfaat Jogging Yang Perlu Diketahui Bagi Tubuh dan Kesehatan
Hamidah Khansa Sabila
18 January 2023

Berjemur di bawah sinar matahari dapat membantu proses produksi vitamin D, vitamin yang esensial bagi tubuh.


Jogging adalah kegiatan olahraga yang serupa dengan berlari, namun dilakukan dengan kecepatan yang lebih lambat dan stabil. Jogging adalah olahraga aerobic, yang artinya adalah olahraga yang menggunakan oksigen dan glukosa tubuh untuk menghasilkan energi.

Jogging adalah olahraga pilihan kebanyakan orang yang biasanya dilakukan pada pagi hari dan sore hari dengan berbagai macam tujuan. Dilansir dari Better Health Channel, berikut adalah manfaat dari jogging bagi tubuh.

Memperkuat Otot Tubuh

Ketika melakukan jogging, terdapat otot-otot tubuh yang terus berkontraksi. Dengan jogging, otot otot tertentu akan terus digunakan sehingga otot otot tersebut akan beradaptasi dan menguat.

Meningkatkan Kebugaran Kardiovaskular

Ketika berolahraga, jantung akan berdetak lebih cepat dan nafas juga akan lebih cepat untuk memenuhi kebutuhan aktivitas tersebut. Dengan begitu, karbondioksida dalam tubuh akan lebih cepat dikeluarkan. Jika dilakukan setiap hari, jogging akan meningkatkan kesehatan sistem kardiovaskular.

Memperkuat Tulang

Ketika melakukan jogging, kepadatan tulang, kekuatan dan ketahanan otot akan meningkat. Hal tersebut akan menyebabkan meningkatkan kekuatan tulang dan mengurangi resiko penyakit tulang seperti osteoporosis.