Siapa yang tak ingin punya wajah halus dan bersih, tanpa noda sedikit pun? Salah satu hal yang paling mengganggu adalah bekas jerawat yang sulit untuk dihilangkan walaupun jerawat itu sendiri sudah sembuh.
Tak kalah mengganggu dari jerawat. bekasnya pun kerap menjadi permasalahan kulit banyak orang. Bekas jerawat memiliki tingkatan jenis. dari mulai berwarna kemerahan hingga berwarna lebih gelap. Namun, tetap saja bekas jerawat sulit sekali untuk dihilangkan.
Adapun berbagai cara yang ditawarkan di luar sana untuk menghilangkan bekas jerawat ialah cara yang cukup beresiko dan dapat menimbulkan efek samping. Untuk itu, lebih baik kita menggunakan cara aman yang lebih ampuh dalam menghilangkan bekas jerawat dengan berbagai bahan alami. Apa saja? Berikut masker-masker alami untuk menghilangkan bekas jerawat.
1. Lemon
Dikenal sebagai masker alami untuk menghilangkan bekas jerawat yang paling ampuh. Air lemon kerap digunakan sebagai masker setelah mencuci wajah karena kandungan vitamin C-nya yang dapat menyamarkan bekas jerawat dan dapat meratakan warna kulit menjadi lebih cerah.
2. Kentang
Tak hanya lemon. kentang pun sering dijadikan masker alami untuk menghilangkan bekas jerawat yang teruji ampuh. Mengandung vitamin dan agen pemutih alami membuat kentang dapat menyamarkan bekas jerawat bahkan flek pada wajah. Caranya, cukup aplikasikan kentang yang sudah dihancurkan pada seluruh wajah. diamkan selama 20 menit. kemudian bilas hingga bersih.
3. Madu
Madu tak hanya dikenal sebagai bahan yang dapat mengatasi jerawat. tetapi juga dapat digunakan sebagai masker alami untuk menghilangkan bekas jerawat. Tekstur madu yang lembut membuat nyaman kulit dan manfaatnya yang dapat meregenerasi kulit membuat bahan alami yang satu ini menjadi favorit banyak orang. Cukup oleskan madu pada bagian bekas jerawat, diamkan semalaman hingga saat pagi hari lalu dibilas.
BACA JUGA: Jauhkan Diri dari Paparan Sinar UV, Pastikan Pilih Tabir Surya yang Tepat