Penyanyi dan aktris Amerika Serikat, Beyonce, umumkan perilisan album terbarunya berjudul, "Reinassance".
Album barunya tersebut diketahui akan rilis pada 29 Juli 2022 mendatang. Sebelum mengumumkan album terbarunya ini, Beyonce sempat menghapus semua akun media sosialnya dan mengosongkan foto profil Instagramnya. Hal tersebut justru membuat penggemarnya merasa senang dan berharap bahwa hiatusnya Beyonce tersebut akan menjadi sebuah awalan yang baik untuk karya terbarunya.
The countdown has officially begun. Beyoncé's back July 29 #RENAISSANCE pic.twitter.com/BckUCIFbIC
— Spotify (@Spotify) June 16, 2022
Album "Renaissance" ini merupakan album studio ketujuh Beyonce yang berisi 16 lagu, setelah dirinya merilis album solo bertajuk "Lemonade" pada 2016 silam dan rilis pertamanya sejak EVERYTHING IS LOVE di tahun 2018 yang merupakan proyek kolaborasinya dengan sang suami Jay-Z.
BEYONCÉ | ACT I | RENAISSANCE | 16 tracks.
— BEYONCÉ LEGION (@BeyLegion) June 16, 2022
July 29. pic.twitter.com/7q26zZo0ya
"Renaissance" dikabarkan berisi lagu-lagu genre dance dan country yang ditulis oleh sejumlah penulis lagu ternama yang turut berkontribusi dalam produksi album tersebut. “Renaissance” menjadi album comeback Beyonce setelah hampir 6 tahun penyanyi berusia 40 tahun yang biasa disebut Queen B ini tidak merilis karyanya. Ia juga rajin berkolaborasi dengan penyanyi lainnya seperti Megan Thee Stallion.
Tidak hanya itu, selama mengisi waktu rehatnya ini, Beyonce juga sempat menjadi pengisi di Film The Lion King 2019. Hal ini juga kemudian berlanjut kepada dirinya yang mengarahkan dan memproduseri visual companion dari film Black Is King di tahun berikutnya. Meski begitu, detail terkait album terbarunya ini tampaknya masih dirahasiakan.