Setelah berhasil melewati pertandingan melawan Prancis dan menjadi sang juara Piala Dunia 2022, Lionel Messi tampak langsung merayakan kemenangannya dengan bangga bersama keluarga tercintanya.
Laga sengit perebutan juara Piala Dunia 2022 telah usai. Setelah penantian panjang selama 36 tahun sejak Piala Dunia 1986, kini Argentina berhasil keluar menjadi sang juara Piala Dunia 2022 Qatar usai berhadapan dengan Prancis.
Pertandingan tersebut ditutup dengan skor imbang 3-3 yang mengharuskan mereka untuk melakukan adu penalti. Timnas Argentina pun berhasil melewati adu penalti tersebut dengan sangat baik mengalahkan Prancis dengan perolehan skor 4-2.
Sebagai salah satu pemain terbaik, Lionel Messi berhasil menampilkan performa terbaiknya dengan dua sumbangan gol dan satu gol dalam adu penalti. Ia memiliki peran yang begitu penting dalam laga kali ini, terutama dalam sesi adu penalti bersama Paulo Dybala, Leandro Paredes, dan Gonzalo Montiel yang berhasil mengantarkan Argentina membawa pulang trofi Piala Dunia 2022.
Potret kebahagiaannya terlihat ketika Lionel Messi merayakan detik-detik kemenangannya dengan berlutut dan memeluk rekan setimnya. Setelah itu, Messi tampak langsung berlari ke arah tribun menemui sang istri, Antonela Roccuzzo dan ketiga putranya yang bernama Thiago, Mateo, dan Ciro. Mereka tampak mengabadikan momen bersama sambil memegang Golden Ball dan medali milik sang ayah secara bergiliran.
Tak hanya itu, sang ibu Celia Maria Cuccittini pun juga turut berlari di tengah lapangan dan memeluk Lionel Messi dengan penuh haru.
Kini, Lionel Messi telah berhasil membuktikan kemampuan hebatnya untuk menutup perjalanan terakhirnya di Piala Dunia dengan membawa pulang trofi ajang internasional tersebut. Ia debut pertama kali di ajang Piala Dunia 2006 dan Piala Dunia 2022 Qatar ini merupakan kesempatan kelima baginya untuk membela tim nasionalnya.
Selain itu, Messi pun berhasil menorehkan sejarah untuk La Albiceleste sebagai tim paling banyak mencetak gol dari penalti selama Piala Dunia 2022. Messi juga tercatat telah mencetak tujuh gol dan mendapatkan penghargaan Man of The Match terbanyak selama Piala Dunia 2022.