Share
Olivia Rodrigo Dianugerahi Penghargaan Spesial Pada Billboard’s Women In Music Awards Maret Nanti
Adelia Ayu
07 February 2022

Dengan segudang bakat dan penjualan album yang gemilang, Olivia Rodrigo akan dianugerahi penghargaan spesial pada Billboard’s Women In Music Awards yang akan diadakan Maret nanti.


Pelantun lagu “Drivers License”, Olivia Rodrigo akan mendapatkan penghargaan spesial pada ajang Billboard’s Women In Music Awards 2022. Pada acara musik yang memberi penghargaan pada sejumlah sosok wanita berpengaruh dalam dunia musik tersebut, Rodrigo akan menerima penghargaan “Billboard’s Woman of the Year”.

Penyanyi yang juga mendapat penghargaan “Entertainer of the Year” dari Majalah TIME pada tahun lalu ini mendapat penghargaan Billboard bergengsi tersebut karena keberhasilan dan sisi otentik dirinya dalam bermusik. Direktur Editorial Billboard, Hannah Karp menyatakan cara Rodrigo mengkoneksikan generasi melalui lagu bertema patah hati dan pemulihan memberi dampak yang baik bagi karier dan penggemarnya.

Selain sisi otentik, penyanyi keturunan Filipina ini juga berhasil memuncaki tangga lagu Billboard melalui albumnya, “Sour” selama berminggu-minggu. Penghargaan ini menjadi spesial bagi Rodrigo karena idola yang menginspirasi dirinya untuk bermusik, Taylor Swift, telah menerima award yang sama pada tahun 2012 silam.

Acara Billboard’s Women In Music Awards sendiri akan diadakan pada 2 Maret mendatang di the YouTube Theatre at Hollywood Park in Los Angeles dan akan dipandu oleh penyanyi R&B, Ciara. Selain Rodrigo, beberapa penyanyi wanita yang akan menerima penghargaan spesial adalah Doja Cat, Karol G, Saweetie dan Bonnie Raitt.