Calendula, bunga jingga asal Mediterranean ternyata memiliki banyak manfaat bagi kulit selain untuk menghidrasi kulit.
Banyak tanaman yang memiliki manfaat bagi kulit, salah satunya adalah Calendula. Apa sih calendula itu? Calendula adalah bunga yang memiliki kelopak berwarna kuning terang hingga jingga. Nama lain dari tanaman asal Mediterranean ini adalah Calendula officinalis, dan merupakan bagian dari Asteraceae family bersama dengan chamomile, dan dahlia.
Seiring berjalannya waktu, Calendula digunakan bukan hanya dalam makanan, tapi juga sebagai perwarna hingga digunakan sebagai bahan perawatan kulit. Nah, kita simak yuk apa aja manfaat dari bunga Calendula ini buat kulit:
Mengurangi peradangan kulit
Calendula mengandung anti-inflamasi yang bisai membantu meredakan redness dan inflamasi yang ada di kulit. Selain itu, calendula juga ternyata bisa membantu menenangkan eczema.
Menghidrasi Kulit
Selain sebagai anti-inflamasi, Calendula juga berfungsi dalam menghidrasi kulit karena memiliki kandungan fatty acids.
Melawan Tanda Penuaan
Dilansir dari babo botanicals, ada studi berjudul “Calendula Extract: Effects On Mechanical Parameters Of Human Skin” menjelaskan bahwa Calendula meningkatkan kadar hidrasi dalam kulit yang mana juga dapat menghindari penuaan awal. Apalagi, ternyata Calendula juga punya kemampuan untuk mengencangkan kuit yang bisa mengurangi kerusakan kulit.
Mencegah jerawat
Dalam beberapa penelitian, ternyata ditemukan hasil bahwa Calendula juga dapat mengatasi dan mencegah jerawat. Sifat antibakteri yang ada pada Candula dapat membersihkan bakteri penyebab jerawat di pori-pori kulit.
Sebagai Tabir Surya
Kandungan senyawa SPF dari Calendula dipercaya bisa mencegah kerusakan kulit. Oleh karena itu, kandungan Calendula juga sering digunakan sebagai campuran bahan di krim wajah. Terlebih lagi, Calendula juga bisa membantu mempertahankan pigmentasi di kulit.
Bagaimana? Tertarik untuk mencoba skincare yang mengandung Calendula?