Kabar terbaru datang dari supermodel Bella Hadid yang kondisinya kini tengah membaik pasca menjalani perawatan intensif karena penyakit Lyme yang dideritanya.
Setelah 15 tahun melawan penyakit Lyme dan gangguan kondisi kesehatan lain, baru-baru ini melalui Instagram pribadinya, model berusia 26 tahun tersebut membagikan kabar terkait kondisinya. Meski dirinya harus menghadapi berbagai emosi saat menjalani perawatan, namun Adik dari Gigi Hadid tersebut mengatakan bahwa kondisinya kini telah membaik dan para penggemar tidak perlu khawatir terhadapnya.
Melalui unggahannya, Bella Hadid mengatakan bahwa ia mendapat sisi positif selama menjalani perawatan akibat penyakit Lyme yang diidapnya sejak tahun 2012 silam. Berada dalam waktu yang sangat sulit, ia bersyukur karena mendapat visi, teman serta perspektif baru serta dukungan dari orang-orang tersayang. Tidak lupa, Bella Hadid pun mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para tim medis san orang-orang serta keluarga yang telah mendukungnya selama ini.
Dilansir dari Halodoc, melalui Pusat Kontrol dan Pencegahan Penyakit America Serikat (CDC), penyakit Lyme merupakan salah satu penyakit yang paling sering terjadi di Amerika Serikat. Meski belum terbilang familiar di telinga kita, penyakit ini terbilang sukup berbahaya karena dapat menganggu berbagai sistem organ tubuh. Lyme disease atau penyakit Lyme adalah suatu infeksi yang disebabkan oleh bakteri genus Borrelia sp, yang ditularkan lewat gigitan kutu.