Share
Babak Final Macallan M Masters
Larasati Oetomo
03 September 2019

Babak kualifikasi Macallan M Masters 2019 di Indonesia telah memasuki babak akhir dan menemukan 12 pemenang yang akan berangkat ke Bangkok untuk bertanding di level regional.


Setelah melalui tiga babak kualifikasi di berbagai klub golf di Jakarta selama satu bulan ke belakang, klub golf Royale Jakarta menjadi saksi terakhir penentuan 12 pemenang babak kualifikasi yang akan dikirim sebagai perwakilan Indonesia di play-off final yang dihelat di Nikanti Golf Club dan Amata Spring Country Club, Thailand.

Dua belas pemenang tersebut terdiri dari pemenang babak kualifikasi putaran pertama - Bapak Surya Indarta (Pemenang utama), Bapak Handoyo Setiawan (1st Runner Up), Bapak Liong Wijaya (2nd Runner up), Bapak Skandar T. (3rd Runner Up), - pemenang babak kualifikasi putaran kedua - Bapak Heri Budinoto (Pemenang utama), Bapak Andi yang (1st Runner up), Bapak Alexander Liem (2nd Runner up), Bapak Edward Marwin (3rd Runner up), dan pemenang babak kualifikasi ketiga - Bapak Andy SJ (Pemenang Utama), Bapak Hadi Jito (1st Runner Up), Bapak William Mananta (2nd Runner Up), dan Bapak Hadi Kusuma (3rd Runner Up).

Pada tanggal 23 hingga 26 September 2019 mendatang, mereka akan bertanding melawan tim dari negara Asia Tenggara lainnya seperti Vietnam, Singapura, dan Malaysia untuk memperebutkan hadiah eksklusif termasuk berkunjung ke kampung halaman Macallan di Speyside, Skotlandia.

Selain menjadi ajang unjuk gigi bagi penikmat golf, The Macallan M Masters menjadi kanal bagi para pecinta wiski untuk saling berbincang sembari menikmati koktail segar yang sesuai dengan iklim tropis. Didukung oleh Leica dan banyak sponsor lainnya, The Macallan M Masters juga menyediakan hadiah dan games spesial pada setiap akhir babak kualifikasi untuk memeriahkan suasana.

 Frank Hutapea bersama teman menikmati The Macallan Signature Cocktails

FOTO Ideas Communications