Share
Warisan Fashion Amerika dalam Koleksi Fall 2022 Coach, “Somewhere in America”
Adelia Ayu
16 February 2022

Mengangkat tema “Somewhere in America”, Coach hadirkan sisi klasik fashion yang berpusat pada warisan antar generasi fashion Amerika.


Melalui koleksi Fall 2022, Coach memulai debut koleksi karya Sang Direktur Kreatif, Stuart Vevers tahun ini yang mengangkat tema “Somewhere in America” dengan live runway di New York, kota asal Coach. Disiarkan langsung melalui laman Instagram dan YouTube resmi Coach, pagelaran fashion show memberikan nuansa homey dan nostalgia dari perjalanan cerita Amerika.

Menampilkan visi Vevers terhadap warisan Amerika, koleksi musim gugur kali ini meluncurkan rangkaian pakaian yang dihidupkan kembali dengan optimisme dan semangat next generation. Koleksi Fall 2022 menampilkan classic pieces seperti shearling dan outerwear kulit yang berpadu kontras dengan renda, crocheted dress dan warna neon yang terinspirasi leather bar di era 70’an. Mengambil inspirasi dari Kepala Desain pertama Coach, Bonnie Cashin, Vevers menghadirkan outerwear dari koleksi archival yang ditata ulang dengan sentuhan shearling.

Selain itu, Vevers juga memperbarui tas Coach’s Sling dari tahun 1964 dan bekerja sama dengan seniman grafitti, Mint&Serf untuk fashion show kali ini. Diadakan di Basketball City, New York’s Lower East Side pada 14 Februari lalu, pagelaran Coach Fall 2022 menampilkan perpaduan sketsa koreografi, pieces dan soundtrack yang mengingatkan Amerika dan kehidupan sehari-hari masyarakatnya.

Fashion Show Coach Fall 2022 juga dihadiri oleh deretan selebriti seperti Megan Thee Stallion, Angus Cloud, Rina Sawayama, Bob the Drag Queen, dan Tommy Dorfman. Acara runway juga diikuti oleh pemutaran series pendek Coach TV yang bekerja sama dengan Amber Schaefer yang dibintangi ‘Coach Family’ yang terinspirasi dari beragam serial TV Amerika. Selain itu, Coach juga bekerja sama dengan Marquee Marauders Club mengeluarkan figure mainan karakter ‘Coachville’ dari para bintang Coach.