Share
The Alpha under 40: Airyn Tanu, Sosok Wanita di Balik Bisnis Jewelry dan Berlian
Listya Manopo
14 October 2021

Terkenal sebagai Ratu Berlian, Airyn Tanu telah lama menggeluti bisnis perhiasan dan berlian di Indonesia dan di luar negeri. Saat ini ia sibuk menjalankan berbagai bisnis perhiasan premiumnya seperti Passion Jewelry, Passion Privé dan Diamond & Co.


Passion Jewelry pertama kali didirikan pada tahun 2005. Perusahaan ini kemudian berhasil berkembang pesat karena menjual perhiasan unik yang didukung dengan kualitas tinggi dan teknologi mutakhir. Karena penggunaan bahan berkualitas tinggi, teknik pembuatan tangan yang rumit dan detail yang rumit pada produk, Passion Jewelry dengan mudah menarik perhatian massa dan juga dipercaya oleh banyak tokoh masyarakat di Indonesia.

Airyn menceritakan bahwa ia tidak berasal dari keluarga kaya. Orang tuanya mengalami masa-masa sulit ketika Airyn dan kakak perempuannya lahir. Hal itulah yang menyulut semangat dari dalam dirinya untuk menciptakan masa depan dan keluarganya yang lebih baik.

Sejak usia dini, Airyn sudah memiliki dorongan untuk mendapatkan uang, dan memutuskan untuk menjual aksesoris buatan sendiri mulai dari ikat pinggang, anting-anting, kalung dan banyak lagi. Ayahnya kemudian menyarankannya untuk mulai menjual aksesoris asli seperti perhiasan emas dan berlian. Inilah yang akhirnya menjadi lahirnya sebuah brand Passion Jewelry, karena berasal dari passion-nya dalam berbisnis, seni dan aksesoris.

Pada saat itu, Airyn dan calon suaminya, yang keduanya sama-sama lulusan Teknik Sistem Komputer dari Australia, bergabung untuk memulai bisnis perhiasan. Meskipun mereka memulai dari kecil dan tidak tahu apa-apa tentang batu permata, desain perhiasan, dan bisnis perhiasan secara umum, tetapi mereka berusaha menggali pengetahuan yang tepat untuk mengembangkan bisnisnya tersebut.

Walaupun di masa pandemi, Airyn sekarang sudah memiliki 18 toko Passion Jewelry dan aktif mengadakan berbagai acara dengan dukungan para figur publik. Ia berhasil melihat dan memanfaatkan peluang, serta maksimalkan untuk menciptakan inovasi-inovasi baru.

Jika ingin membaca lebih lengkap mengenai profil Airyn Tanu, Anda dapat membacanya selengkapnya pada profil The Alpha under 40 di majalah HighEnd edisi Oktober 2021.

Styling Bung Bung Mangaraja
Photographer Deon Angkasa
Makeup Ivy Tan makeup
Hairdo Lanny Wijaya Hairdo Jakarta
Dress Yogie Pratama
Jewelries Passion Jewelry