Dengan bahannya yang lembut, lentur, dan mengkilap, syal sutra sendiri adalah pernyataan mode yang sangat sophisticated dan mampu menyempurnakan tampilan.
Siapa sangka, ternyata syal sutra atau silk scarf merupakan aksesoris yang sangat serbaguna. Tidak hanya untuk dikenakan melingkari leher, banyak cara kreatif untuk mempergunakan syal sutra, mulai dari pelengkap busana hingga untuk menghiasi tas.
Apapun gaya yang diinginkan, syal sutra mudah untuk ditata karena bahannya yang lembut dan penampakannya yang mengkilap. Waktunya keluarkan syal sutra dari lemari dan bersiaplah untuk tampil cantik dengan inspirasi styling syal sutra berikut ini.
1. Jadikan Sebagai Busana Atas
Syal sutra adalah sebuah pernyataan mode yang fleksibel. Untuk tampilan yang imut sekaligus edgy, cobalah untuk mengenakan syal sutra sebagai atasan. Material sutra yang lembut dan tipis menjadikan busana atas dari syal ini ringan, cocok untuk bergaya di pantai atau menghadiri suasana kasual.
2. Jadikan Sebagai Bandana
Syle syal sebagai bandana sudah menjadi sebuah klasik. Tampilan ini memberikan kesan chic dan bold.
3. Jadikan Sebagai Aksesoris Rambut
Bahan dari sutra yang lembut dan licin akan memberikan efek flowy pada rambut. Syal sutra cocok digunakan untuk menghiasi rambut untuk memancarkan kesan feminin dan elegan. Anda juga dapat mengepang syal bersamaan dengan rambut.
4. Jadikan Sebagai Penutup Rambut
Masih seputaran rambut, syal sutra yang dikenakan sebagai headscarf adalah gaya yang tak lekang waktu. Bersiaplah untuk merasa berada di Pantai Mediterania dengan look yang santai namun modis ini.
5. Jadikanlah Sebagai Aksesoris Tas
Tidak hanya dapat dikenakan pada anggota tubuh, tas Anda juga dapat ikut bergaya dengan syal sutra. Percantik tas dengan syal sutra untuk tampilan yang lebih elegan dan berkarakter