Share
Tak Hanya Sebagai Penghilang Dahaga, Inilah Beberapa Manfaat Greentea untuk Kecantikan
Dewi Anggriani Siregar
31 January 2023

Khasiat dan kenikmatan dari greentea tentu sudah tidak lagi asing di telinga kita.


Selain dapat diolah menjadi beraneka macam kreasi makanan, greentea juga memiliki banyak kandungan baik yang sangat diperlukan oleh tubuh.

Namun tahukah Anda, bahwa greentea juga memiliki khasiat yang baik untuk kecantikan dan merawat kulit wajah? Berikut adalah beberapa manfaat grentea untuk kecantikan dilansir dari berbagai sumber.

Mengatasi Jerawat

Di dalam greentea terdapat sifat antioksidan, anti-inflamasi, dan antimikroba. Polifenol dalam greentea, juga mampu membantu mengurangi sekresi sebum akibat jerawat.

Mencegah Penuaan Dini

Kandungan antioksidan EGCG (Epigallocatechin gallate) yang terdapat di dalam greentea mampu membantu meremajakan kulit dan melawan tanda-tanda penuaan sehingga wajah akan tampak lebih awet muda.

Melembapkan Kulit

Manfaat lainnya dari greentea untuk wajah adalah mampu melembapkan kulit wajah dan membuat kulit wajah tampak lebih halus. Hal ini disebabkan oleh kandungan vitamin E yang terdapat di dalam greentea.

Mencerahkan Kulit

Manfaat yang satu ini tentu menjadi salah satu manfaat yang paling banyak dicari. Teh hijau mengandung vitamin C dan vitamin A yang mampu berperan sebagai retino dan membuat kulit wajah tampak lebih cerah.