Share
Smart Gadget yang Akan Bantu Anda untuk Tingkatkan Kualitas Tidur
Clara Enocensia
02 November 2021

Gadget inovatif berteknologi tinggi akan dapat hilangkan insomnia dan meningkatkan kualitas tidurmu.


Istirahat yang cukup merupakan satu aspek penting untuk menjaga kesehatan kita. Kurang tidur dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan seperti, sulit untuk fokus dan mudah merasa lelah saat bekerja. Penelitian menunjukan bahwa lebih dari 35% orang dewasa memiliki waktu tidur kurang dari 7 jam sehari. Hal ini akan meningkatkan resiko penyakit kronis dan penurunan kualitas hidup. Berikut adalah lima gadget inovatif yang untuk membantu Anda mendapatkan tidur yang berkualitas.

Smart Nora Snoring Solution

Apakah tidur Anda kurang berkualitas akibat suara dengkuran pasangan, kakak, atau adik? Smart Nora Snoring Solution akan mendeteksi suara dengkuran, dan expander-nya akan menyesuaikan posisi tidur pengguna. Kamu tidak akan terjaga lagi karena suara bising di malam hari. Untuk pengalaman tidur yang nyaman dan tenang, kamu wajib memiliki gadget ini.

Netatmo Indoor Air Quality

Selain tempat tidur yang nyaman, udara dan suasana dalam ruangan merupakan salah satu elemen penting untuk mendapatkan tidur yang berkualitas. Netatmo Indoor Air Quality mampu menjaga udara tetap bersih dan mengatur kelembaban suhu. Gadget canggih ini dapat dipergunakan sesuai dengan personaliti Anda dan dapat dengan mudah diakses melalui ponsel.

Dodow Sleep Aid Device

Gadget ini adalah inovasi yang tepat bagi Anda yang memiliki masalah insomnia. Alat mekanis ini mampu mengatur tempo dan komposisi yang tepat dengan metronome. Alat ini menggunakan sistem cahaya yang mengajarkan penggunaanya untuk bisa tertidur secara alami tanpa meminum obat dalam waktu kurang dari 30 menit.