Share
Seorang Book Enthusiast, Kpop Idol Ini Merekomendasikan 4 Buku yang Bisa Dibaca Saat Senggang
Rambu Moara
23 September 2021

Yuk, manfaatkan waktu senggangmu dengan membaca buku rekomendasi dari 4 Kpop Idol terkenal ini. Tidak hanya membuka wawasan, tapi juga memberi nilai moral penting untuk Anda.


Waktu senggang memang sering mendatangkan kebosanan, apalagi jika hanya dihabiskan dengan scrolling media sosial. Dari pada hanya berputar pada handphone, Anda bisa memanfaatkan waktu tersebut dengan melakukan aktivitas lain seperti belajar atau membaca buku. Sebagai ‘jendela dunia’, buku bisa memberi banyak wawasan bagi Anda.

Beberapa Kpop Idol seperti Suga, RM, dan Jungkook BTS, hingga Jaehyun NCT memiliki hobi membaca buku untuk menghabiskan waktu senggang mereka. Nah, berikut ini empat buku fiksi dan non-fiksi yang dibaca oleh empat idol tadi. Check it out!

Almond - RM BTS

Para Army pasti tidak asing dengan novel ‘Almond’ yang dibaca Leader BTS, RM atau Namjoon, di variety show mereka yang berjudul BTS In The Soop. Buku novel fiksi karya Won-Pyung Sohn ini bercerita tentang Yoonjae, si karakter utama pengidap alexitimia. Meskipun bersifat fiksi, Anda akan dibawa hanyut oleh alur cerita yang unik dengan bumbu pertemanan dan keluarga. Juga, dalam novel ini memiliki banyak nilai moral yang bisa diambil.

Reinventing Your Life - Suga BTS

Buku kedua merupakan buku yang dibaca oleh member BTS Suga. ‘Reinventing Your Life’ atau ‘Menata Kembali Kehidupan’ Anda merupakan buku nonfiksi bertema self improvement. Dalam buku ini, Anda akan menemukan sebelah jenis life trap atau jebakan hidup yang membuat Anda sulit maju dan bisa merusak diri sendiri. Pada pertengahan buku, Anda akan diberi cara untuk mengidentifikasi dalam kategori jebakan hidup mana Anda berada dan cara menyingkirkannya.

I Decided to Live as Myself - Jungkook BTS

Sama dengan buku kedua, buku ‘I Decided to Live as Myself’ atau ‘Hidup Apa Adanya’ ada buku bergenre self-improvement karya Kim Soo Hyun. Buku yang dibaca oleh Jungkook BTS ini memang sarat nilai penting yang bisa membuat Anda lebih menerima diri sendiri alih-alih membandingkan nasib dengan orang lain.

The Courage to be Disliked - Jaehyun NCT

Buku terakhir dibaca oleh Jung Jaehyun NCT berjudul ‘The Courage to be Disliked’ atau ‘Berani Tidak Disukai’. Buku ini berisi percakapan antara seorang pemuda dan filsuf yang membahas konsep ‘pembersihan’ pikiran dari hal-hal negatif dan berusaha memperbaiki diri serta hubungan interpersonal dengan sesama. Di akhir setiap bab, selalu ada nilai kebijaksanaan dari filsuf yang bisa dijadikan prinsip.