Share
Rania Salsabila, Penyanyi Muda Bertalenta Rilis Single Kedua Berjudul “Surga Cintaku”
Devi Agwidya Ramadhania
05 December 2022

Penyanyi Muda Bertalenta Indonesia, Rania Salsabila, kembali mengeluarkan Single kedua bergenre Pop yang berjudul “Surga Cintaku”.


Rania Salsabila merupakan seorang penyanyi muda bertalenta yang sudah mewarnai industri musik Indonesia sejak tahun 2021, dengan single pertama yang berjudul “Bersujud Pada-Mu”. Rania memulai karirnya di dunia tarik suara dengan mengikuti lomba menyanyi sejak kelas 4 SD. Dengan kecintaannya yang begitu besar terhadap musik, Rania membuat akun YouTube dan membagikan video cover-nya menyanyikan berbagai genre lagu, mulai dari lagu barat hingga lagu Arab.

Tidak hanya aktif di bidang musik, Rania juga aktif dalam bidang sosial dan memiliki segudang prestasi. Rania mendirikan SeeForCare, sebuah social community dengan berbagai kegiatan sosial untuk membantu masyarakat Indonesia yang membutuhkan bantuan. Selain itu, penghargaan seperti Gadis Sampul Favorit 2020, Social Excellent Award 2022, dan The Alpha Under 40 dari High End Magazine Indonesia juga diraih oleh Rania.

Di penghujung tahun 2022, penyanyi muda ini merilis single keduanya yang bergenre pop, dengan judul “Surga Cintaku”. Lagu ini di-compose oleh Vocal Coach Rania sendiri, bernama Puspita Wardhani. Secara lirik, Puspita Wardhani juga turut menuliskan lirik dalam lagu ini bersama dengan Nita Lesmana.

“Lagu ini sebenarnya adalah ungkapan rasa terima kasih aku untuk orang tua. Kita sama-sama tahu bahwa kasih sayang dari orang tua itu tak ternilai harganya. Kerja keras mereka untuk anak-anaknya adalah sebuah perjuangan dan pengorbanan yang luar biasa. Untuk itu, aku ingin mengapresiasikan rasa sayang dan rasa bersyukurku karena memiliki mereka dalam hidup aku melalui lagu ini”, kata Rania tentang isi lagu “Surga Cintaku”.

Menurut Rania, proses produksi Single kedua ini terbilang lancar meski terdapat beberapa tantangan di dalamnya. Tipe suara Sopran yang dimiliki Rania menyebabkan Rania harus mengeluarkan effort lebih agar berhasil mencapai nada-nada rendah. Dengan kesungguhan dan talenta yang dimiliki Rania, meski harus melakukan retake beberapa kali, ia berhasil menyanyikan lagu tersebut dengan baik.

Sebenarnya, putri dari Ria Rusli ini menganggap menyanyi hanya sebagai hobi. Rania yang masih berstatus sebagai seorang Siswi, lebih mengutamakan pendidikan akademisnya. Namun, Rania tetap menjalani hobi menyanyi ini dengan penuh totalitas.

Penyanyi muda bertalenta ini dapat dilihat kesungguhannya melalui konten-konten cover yang ia buat di YouTube. Ia ingin orang lain melihat kontennya sebagai sebuah karya. Namun sekarang, Rania sudah menyuguhkan karyanya sendiri. Rania memiliki harapan agar lagu-lagunya dapat disukai dan dinikmati oleh banyak orang.

Di konsernya malam itu, Rania juga memberikan beberapa penghargaan kepada tokoh dengan keterbatasan fisik namun tetap semangat berjuang hingga menghasilkan berbagai prestasi. Ia juga turut mengundang para Sahabat SeeForCare yang sudah pernah terlibat dalam kegiatan-kegiatan SeeForCare sebelumnya.