Melalui acara bertajuk “The Art of Finer Things”, Marie de La Roche bekerja sama dengan sederet brand kecantikan dan fesyen lokal dalam peluncuran perdananya di Indonesia.
Acara yang digelar pada bulan Desember 2019 lalu di Pantja, Jakarta ini didukung oleh brand kecantikan ESQA, brand fesyen Masshiro & Co., serta desainer aksesoris Sula Studio dan Pendulum.
Sederet muses tampak bergabung dengan sang founder Marie de La Roche pada sore hari itu, termasuk Luna Maya, Hellua (Lipstick Mafia), Maria & Elizabeth Rahajeng, Kezia Toemion, Sabrina Joseph, dan banyak lainnya.
Melalui trunk show dan bazar eksklusif, seluruh brand yang bekerja sama menampilkan karya terbaru dan terbaik mereka. Acara ini menjadi ajang Marie untuk menampilkan koleksi Spring/Summer 2020 yang baru saja dirilis.
Hasil karya dari pengerajin tangan Portugal dan dibuat di Portugal, koleksi Marie de La Roche SS20 menampilkan produk yang dapat digunakan di segala kegiatan seperti Athena Bag, Octavio Bag, Zeezee Bag, Shell Clutch, dan Cherubim Clutch. Dalam koleksi kali ini, Marie menggabungkan bentuk geometris yang menjadi statement karyanya dengan warna-warna primer yang vibran.
Desain dan kualitas yang terinspirasi dari Euro-Mediterania ini secara khusus tersedia di Indonesia di beberapa trunk show dan acara privat lainnya. Berbagai koleksinya juga dapat ditemukan di mariedelaroche.com.
Foto IDEAS COMMUNICATIONS / SWEETESCAPE