Kylie Jenner Muncul Perdana di Hadapan Publik Setelah Kelahiran Putra Keduanya
Profile09 April 2022By Novita Angelina

Kylie Jenner yang baru saja melahirkan bayi laki-laki dua bulan yang lalu kembali terlihat menghadiri acara pemutaran perdana Hulu's The Kardashians pada 7 April lalu. Ini menjadi kali pertamanya tampil di hadapan publik pasca melahirkan.
Pada acara pemutaran perdana Hulu's The Kardashians, walaupun Kylie Jenner yang datang telat namun berhasil mencuri perhatian publik karena tampilannya yang anggun dan menawan. Di acara itu, ia terlihat mengenakan gaun berbahan lateks yang spesial dirancang oleh Coperni dan sepatu bot karya Amina Muaddi. Gaun ketat berwarna putih krem ini memiliki potongan diagonal di sepanjang dada. Wajahnya dibalut dengan makeup natural, sehingga menambah cantik penampilannya.
Seperti yang diketahui, Kylie Jenner bersama dengan Travis Scott menyambut kelahiran putra kedua mereka pada bulan Februari lalu. Mereka bahkan sempat mengumumkan nama putra mereka yaitu Wolf Webster, sebelum akhirnya Kylie mengumumkan di Instagram story-nya bahwa nama putra mereka bukan Wolf lagi. Sampai saat ini mereka belum mengumumkan kembali siapa nama putranya itu.
Pasca melahirkan, Kylie sempat membagikan perasaan dan pengalamannya dalam merawat putra keduanya kali ini yang tidak semudah merawat putri pertama mereka, Stormi Webster. Setelahnya dia kembali menunjukkan kepada penggemar proses pemulihan yang dialaminya pasca kelahirannya serta membagikan rutinitas olahraga, dan tidak ketinggalan memamerkan gaya terbarunya.
Beberapa sumber terdekatnya menyebutkan bahwa saat ini Kylie sudah merasa lebih baik dan senang bisa keluar dan beraktivitas lagi. Dia juga merasa lega bisa merasa nyaman meninggalkan rumah lagi dan kembali normal.
Penampilan Terbaru Margot Robbie & Ryan Gosling di Set Film “Barbie”
Setelah merilis sederet sneak peek foto tokoh Barbie dan Ken, Film “Barbie” merilis foto terbaru Margot Robbie dan Ryan Gosling ...
Double Healing! Nikmati Pengalaman Berlibur Menyenangkan Bersama Kolaborasi tiket.com & St. Ives
Berlibur memang menjadi sebuah aktivitas yang selalu dinanti-nantikan oleh banyak orang. Seperti yang kita ketahui bahwa saat dunia par...
Cle de Peau Beaute’s ‘Power of Radiance’ 2022 Awardee, Amanda Simandjuntak
Setiap tahunnya, Cle de Peau Beaute memilih nama-nama paling berpengaruh di berbagai bidang untuk memperoleh penghargaan “Power of Rad...
Rayakan Hari Ayah, Intip Potret Indah dan Mengharukan dari Para Selebriti Ini
Jatuh pada tanggal 20 Juni 2022, Hari Ayah yang diperingati tepat pada hari ini menampilkan sederet potret haru yang diunggah di media sosia...