Share
Kulit Lebih Sehat, Bernutrsi, dan Lembut dengan Perawatan dari BABOR Nutri Restore Ampoule
Regina Olivia Arismunandar
13 January 2026

Di dalam dunia di mana kulit sering terpapar kotoran dan stress, BABOR Nutri Restore Ampoule menawarkan perawatan yang dirancang untuk mengisi, menguatkan, dan mengembalikan keseimbangan alami kulit.


Mengandung formula ilmiah BABOR yang bernutrisi dan terkini, Nutri Restore bekerja sebagai solusi perawatan intensif untuk kulit yang terasa rapuh, tidak segar, atau kurang vitalitas. Setiap ampoule memiliki nutrisi esensial yang dapat membantu mendukung kesehatan kulit serta membuat kulit terlihat lebih bercahaya.

BABOR Nutri Restore Ampoule

Inti dari Nutri Restore adalah Micronutrient Complex yang menggabungkan 19 asam amino, 9 saccharides, vitamin, mineral, protein, dan lipid. Perpaduan ini memberikan vitalitas yang dibutuhkan kulit yang mendukung aktivitas sel, memperbaiki kesehatan kulit, serta meningkatkan elastisitas kulit yang lebih tahan lama.

Dengan menutrisi kulit melalui lapisan sel, Nutri Restore membantu mengembalikan keseimbangan dan kenyamanan sekaligus meningkatkan kualitas kulit secara keseluruhan.

BABOR Nutri Restore Ampoule

Nutri Restore mengandung empat bahan utama aktif yang memiliki anyak manfaat, antara lain:
Ectoin
Ectoin merupakan molekul anti-stress yang ampuh dan mampu memperkuat lapisan pelindung kulit. Bahan ini membantu melindungi kulit dari paparan sinar UV, panas, blue light, dan polusi, sekaligus membantu menahan nutrisi penting agar tetap berada di kulit.

Squalane
Squalane adalah lipid yang mirip dengan kulit yang mampu melembapkan dengan mendalam serta menutrisi kulit. Bahan ini mendukung perbaikan lapisan pelindung kulit, melembapkan, dan membuat kulit terasa lembut dan halus.

Pro-Vitamin B5 (Panthenol)
Terkenal akan fungsinya yang menenangkan dan memperbaiki, Pro-Vitamin B5 membantu mengatasi iritasi, menstabilisasi pelindung kulit, dan mendorong hidrasi untuk kualitas tekstur kulit yang lebih baik.

Aloe Vera
Kaya akan vitamin, enzim, mineral, dan asam amino, Aloe Vera menyajikan hidrasi yang menenagkan sekaligus membuat kulit terasa lebih serimbang dan nyaman.

BABOR Nutri Restore Ampoule

Dengan penggunaan yang konsisten, BABOR Nutri Restore Ampoule dapat membantu kualitas kulit secara keseluruhan, seperti:
- Menutrisi dan menghidrasi kulit secara intensif
- Menguatkan dan melindungi kulit
- Menenangkan kulit sensitif
- Meningkatkan elastisitas dan vitalitas kulit
- Membuat kulit terasa lebih lembut dan tampak lebih sehat dengan glow natural

Dirancang di bawah standar formula BABOR yang bersih dan vegan, Nutri Restore menawarkan tekstur yang ringan dan mudah menyerap yang cocok untuk semua tipe kulit, terutama kulit yang membutuhkan nutrisi dan perlindungan intensif.

Gunakan Nutri Restore sebagai bagian dari rutinitas perawatan kulit harian Anda dan rasakan transformasi kulit yang lebih cerah, kuat, dan nyaman.