Share
Kisah 3 Pria Pecinta Automotif
Editorial Team
14 October 2019

Pada Automotive Issue dari HighEnd Magazine yang terbit bulan Oktober 2019 ini, kami berbincang secara eksklusif dengan para penggemar automotif kenamaan di Indonesia dan Asia. Siapa saja mereka? Bagaimana mereka menemukan kecintaannya pada kendaraan yang apik? Simak kisah singkatnya di bawah ini.


GILANG WIDYA PRAMANA

Text LISTYA MANOPO | Photo ROBIN ALFIAN

Gilang Widya Pramana merupakan penggila automotif yang tak pernah kehabisan ruang di garasinya untuk sebuah kendaraan apik baru. Sejak kecil, ia dan keluarganya merupakan penggemar automotif dengan pengetahuan yang luas tentang bidang tersebut. Kini, Gilang menjalani bisnis yang cukup unik, yaitu luxury bus untuk menyediakan pengalaman VIP kepada para penumpang dengan mesin, interior, dan eksterior yang apik bak menaiki pesawat. Sejumlah satu lusin bus bintang lima telah ia miliki kini, termasuk Scania dan Mercedes-Benz.

RUDY SALIM

Text VANYA GABRIELA SUJANTO | Photos FEBI RAMDHAN

Perusahaan arahan Rudy Salim, Prestige Image Motorcars, telah menjual lebih dari 28 unit mobil impor eksklusif. Dimulai dari berbagai tipe Porsche di tahun 2013 hingga Ferrari 812 dan Rolls-Royce Ghost, kini Rudy Salim juga berhasil menembus pasar hypercar spesifik seperti mendistribusikan Koenigsegg CCX and Bugatti Veyron ke showroom mobilnya. Kini, Prestige Image Motorcars berfokus pada menjual mobil berenergi listrik Tesla. “Mengendarai Tesla seperti berada di masa depan,” ia mengakui, “namun, untuk kepentingan sporting, saya memilih Lamborghini Aventador SVJ.”

SHOYO KAWAMURA

Text ADELIA AYU | Photos Courtesy of SHOYO KAWAMURA

Shoyo Kawamura telah menumbuhkan cinta terhadap performa kendaraan sejak ia kecil. Pria yang baru-baru ini kembali tinggal di Hong Kong untuk mengembangkan bisnis jam ini mendapatkan sensasi luar biasa ketika mengendarai supercar pertamanya, Maserati Gran Turismo S. Baginya, memegang setir terasa seperti menjaga tanggung jawab besar di tangannya sementara melepaskan takdirnya secara utuh pada keempat roda di bawahnya. Pria ini memiliki kisah spesial dengan Ferrari FF miliknya dan mengagumi Ferrari 458 Speciale yang menurutnya memiliki daya pikat klasik.