Tahukah Anda bahwa perbedaan struktur rambut memiliki jenis treatment yang berbeda juga? Kenali bentuk porositas rambut Anda dan catat bentuk treatment-nya.
Pernahkah Anda mendengar porositas rambut atau hair porosity? Porositas rambut adalah daya serap rambut terhadap produk pelembab rambut. Porositas rambut memiliki beberapa jenis yaitu porositas rendah, sedang, dan tinggi.
Banyak hal yang mempengaruhi perubahan daya serap rambut, misalnya karena penggunaan styling tools yang berlebihan, tidak menggunakan pelindung ketika berada di bawah sinar matahari terik, sering mewarnai rambut, hingga teknik perawatan yang salah.
Dengan mengetahui bentuk porositas rambut, ini akan memudahkan Anda dalam mengatur bentuk perawatan rambut seperti apa yang harus dilakukan. Kali ini, HighEnd telah merangkum bentuk porositas rambut dan cara tepat mengatasinya.
Rambut Porositas Rendah
Rambut dengan porositas rendah ditandai dengan ciri-ciri seperti mudah kering, sulit basah meski sudah menggunakan banyak air, mudah kusut, dan sulit untuk ditata. Mengapa bisa seperti itu, karena rapatnya pori-pori kutikula rambut, sehingga cairan apapun sulit untuk terserap, seperti air atau pelembab yang tidak dapat masuk dan menutrisi dalam batang rambut. Jika melakukan teknik perawatan yang salah tentu akan berakibat fatal pada rambut Anda.
Berikut cara merawat rambut dengan porositas rendah menurut akun Instagram @kriwil.ind yaitu dengan membersihkan rambut dengan clarifying shampoo, melembabkan rambut dengan baik, menggunakan minyak yang ringan agar mudah terserap, steam rambut untuk kelembapan maksimal atau dapat juga menggunakan shower cap selama 15 menit setelah melakukan deep conditioning, dan juga hindari penggunaan banyak produk.
BACA JUGA: Frizzy Breezy Time! Ini Gaya Rambut Keriting yang Membuat Tampilan Lebih Wow!
Rambut Porositas Tinggi
Terbalik dari rambut porositas rendah, rambut dengan porositas tinggi justru sangat sensitif terhadap cairan seperti air dan atau pelembab. Rambut jenis ini juga sulit untuk ditata karena kelebihan cairan yang terperangkap dalam batang rambut menyebabkam rambut berat.
Berikut cara yang tepat untuk Anda dalam merawat rambut berporositas tinggi menurut Instagram @kriwil.ind yaitu dengan menggunakan conditioner sebelum menggunakan shampoo untuk mencegh ambut kusut. Kemudian Anda harus rajin melakukan deep conditioning setiap minggu, rajin menggunakan protein mask, hair sealant serta menggunakan pelindung panas sebelum melakukan styling rambut. Anda juga harus menghindari penggunaan sulfat dan penggunaan alat hair styling yang memiliki panas tinggi.
Nah, tadi adalah beberapa penjelasan singkat mengenai porositas rambut dan cara merawatnya. Rawatlah rambut Anda dengan produk yang cocok supaya Anda bisa mendapatkan hasil yang optimal.