Share
Intip Penampilan Terbaik Selebriti Pada Red Carpet BRIT Awards 2025
Regina Olivia Arismunandar
03 March 2025

Pada musim penghargaan ini, para selebriti terus menerus memberikan penampilan yang memukau dan memanjakan mata dengan busana terbaik mereka!


Sebagai salah satu acara penghargaan musik paling bergengsi, BRIT Awars 2025 menghadirkan sederet selebriti papan atas dengan segudang talenta. Tentunya, mereka pun tidak pernah gagal dalam menyajikan penampilan memukau pada red carpet.

Sabrina Carpenter

Sabrina Carpenter


Sang putri pop mencuri perhatian dengan gaun Alexander McQueen merah mudanya. Dihiasi dengan payet, penampilannya terlihat sangat menggemaskan dan manis.

Charli XCX

Charli XCX


Akhir-akhir ini, busana see-through rupanya menjadi tren pada acara penghargaan. Charli XCX tampil dengan gaun hitam tipisnya yang indah dengan riasan wajah yang senada dengan outfit-nya.

Jade Thirlwall

Jade Thirlwall
Megah bersama sentuhan dramatis, JADE tampil bak ratu mengenakan gaun Diesel dengan hiasan mawar monokrom..

Millie Bobby Brown

Millie Bobby Brown
Dan sheer dress kembali muncul! Ia mengenakan gaun rantai bertudung dengan gaya post-apocalyptic.

Beabadoobee

Beabadoobee


Penyanyi indie ini mengenakan gaun mini vintage boho dari Roberto Cavalli.

Maura Higgins

Maura Higgins


Gaun hitamnya yang menerawang dipadukan dengan sulaman desain flora yang cerman sungguh membuat penampilannya memukau.

Whitney Adebayo

Whitney Adebayo


Penampilannya merupakan definisi keindahan. Gaunnya menampilkan dimensi yang berbalut elegansi.

Jourdan Dunn

Jourdan Dunn


Sang model hadir pada red carpet dengan co-ord yang memesona.

GK Barry

Barry


Ia mengenakan gaun hitam embellished dengan desain yang menyerupai bentuk bulu